Gusnedi Adang Mundur Jadi Asisten Pelatih PSPS

IG-Gusnedi-Adang.jpg
(Screenshot IG)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Setelah dibantah oleh manajemen karena tidak menerima surat pengunduran diri. Asisten pelatih PSPS Riau, Gusnedi Adang nyatakan berpisah dari skuad PSPS Riau, sejalan dengan tulisan yang ada di media sosialnya.

Mantan pemain Primavera ini menyatakan sudah bulat ingin berpisah, meskipun belum memberikan surat pengunduran diri kepada manajemen.

"Ia, saya mengundurkan diri dari PSPS. Mengenai surat, memang belum kasih ke manajemen. Secepatnya akan saya kasih," katanya, Sabtu, 6 Oktober 2018.

Dirinya menganggap bahwa PSPS Riau sudah tidak lagi sejalan dengan visi misinya dalam memajukan persepakbolaan tanah air.

Ditambah, buruknya pengelolaan keuangan manajemen yang belum membayar gaji para pemain dan lelahnya selama 5 bulan lamanya.

"Percuma bertahan. Sudah tidak kondusif lagi untuk terus bertahan di PSPS Riau," tambahnya singkat.

Sebelum mengakhiri percakapan, Gusnedi meminta maaf karena telah mengecewakan seluruh pemain serta menghancurkan harapan besar dari masyarakat Riau untuk menyaksikan klub kesayangannya dapat menjajal di kasta tertinggi persepakbolaan tanah air.



"Saya minta maaf kepada seluruh masyarakat Riau. Sebenarnya saya sedih juga harus berpisah dengan adek-adek pemain,"tambahnya pilu.

Setelah tidak lagi menukangi PSPS Riau, Gusnedi menambahkan bahwa belum berpikir dan belum menerima pinangan dari klub sepak bola tanah air." Belum. Belum ada," tutupnya.

Sebelumnya, Asisten pelatih PSPS Riau, Gusnedi Adang secara mengejutkan mengucapkan salam perpisahan melalui akun Instagram pribadi miliknya ditambah dengan menuliskan status di salah satu aplikasi pesan, Whatsapp.

Selain mengucapkan salam perpisahan. Postingan yang dibuat usai pelaksanaan salat Jumat siang itu juga mengungkapkan kekecewaannya kepada salah satu pihak tanpa menyebutkan unsur mana yang membuat dirinya kecewa.

"Selamat tinggal adek2 ku...!! Terimakasih utk semuanya...!! Pelajaran yg berharga buat saya kedepan nya..! sampai ketemu lagi dilain waktu..!! Assalamualaikum..!!," tulisnya, Jumat, 5 Oktober 2018

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id