Meski Ramadan, PSPS Riau Gelar Uji Coba di Malam Hari

Stadion-Tumpal-Sinaga.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Demi tetap menjaga kebugaran dan stamina anak asuhnya selama libur panjang Liga 2 Indofood, Pelatih Kepala PSPS Riau, Philep Hansen Maramis (PH) mengambil jalan pintas dengan melakukan laga uji coba pertandingan. Uji coba ini akan mereka gelar pada malam hari sesudah menjalankan ibadah salat tarawih selama Ramadhan 1438 H.

"Memang benar akan ada laga. Tetapi masih menunggu kepastian dari pelatih sendiri. Itu juga sama dengan lawan yang akan ditantang nantinya. Yang jelasnya uji coba dilakukan sesudah salat Tarawih," kata Humas PSPS Riau, M. Teza Taufik kepada RIAUONLINE.CO.ID, Jumat, 2 Juni 2017.

Sementara, lokasi pertandingan ditetapkan akan dilaksanakan di stadion mini milik sekolah sepak bola Akademi Tiga Naga, Jalan Kutilang Sakti, Pekanbaru. Dengan total luasan 2,2 hektare, stadion yang diberi nama Tumpal Sinaga ini menyuguhkan fasilitas rumput memukau yang tak ditemukan di stadion milik Pemprov Riau.

Baca Juga: Tak Hanya PSPS Riau, 13 Klub Sepakbola Ini Terkena Sanksi Dari PSSI



Liga 2 Indofood secara resmi akan kembali digulir usai para pemain menjalankan ibadah bulan suci Ramadhan ‎dan Hari Raya Idul Fitri 1438 H tepatnya di awal bulan Juli 2017.

PSPS Riau akan menjalankan sisa dua laga kandangnya lagi yakni pada 8 Juli 2017 ‎akan berhadapan dengan PSMS Medan. Kemudian dilanjutkan tanggal 15 Juli 2017 PSPS Riau menjamu PS Timah Babel.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline