Mengaspal di Pekanbaru, Rasakan Sensasi Komunikasi dengan BMW X7 Futuristik

Peluncuran-The-New-BMW-X7.jpg
(LARAS OLIVIA/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - BMW Indonesia mendapatkan respon positif dari masyarakat Provinsi Riau, khususnya Pekanbaru. Membuka tahun 2023, melalui dealer resminya BMW Trans PT Karyatama Trans Niaga resmi me-launching dan mengenalkan series terbarunya The New BMW X7, Sabtu 25 Februari 2023.

Operation Manager, Fajar Nur Alam mengatakan, New BMW X7 diciptakan dengan berbagai kemewahan dan peningkatan. Kombinasi dari tampilan yang ekslusif, kedinamisan, kelapangan kabin mewah, dan keserbagunaan yang terdepan di kelasnya. Seri ini masuk ke dalam tiga kendaraan paling mewah dari BMW selain BMW i7 dan BMW XM yang merupakan the next level of luxury.

"The BMW New X7 tampil beda secara keseluruhan dengan desain lebih menonjol, lebih mewah, lebih banyak fitur digital, sekaligus lebih efisien. Teknologi hybrid, namun masih ada human touch. Ada sensasi voice, berkomunikasi dengan mobil dan suara bisa diset di profil," jelas Fajar. 

Kecanggihan teknologi BMW X7 kini dapat mengambil alih tugas mengemudikan mobil untuk jarak hingga 200 meter. Manuver Assistant terbaru dapat menyimpan manuver yang mencakup jarak masing-masing hingga 200 meter. Saat kendaraan berikutnya tiba di titik awal yang telah diingat, Manuver Assistant akan dapat melakukan semua tugas yang diperlukan untuk menyelesaikan, mengontrol akselerator, rem, dan kemudi, serta mengganti gigi untuk maju atau mundur. 

Dalam hal ini, jelas Fajar, saat manuver otomatis dilakukan, pengemudi dapat fokus memantau sekeliling kendaraan. Saat BMW Intelligent Personal Assistant sedang digunakan, grafik baru muncul di layar yang menekankan sistem karakter interaktif. Grafik muncul di tempat yang tepat untuk terlibat dengan orang yang berbicara, memvisualisasikan bagaimana sistem mendengarkan dengan penuh perhatian terhadap apa yang dikatakan.

"Jadi misalkan kita masuk jalan buntu, sekali tekan tombol langsung mundur ke belakang pada jarak 200 meter. Biasa manuver sendiri, melakukan akselerasi, mengontrol kemudi. Bicara digitalisasi, itu ada display dan sekarang sudah lebih futuristik," paparnya.

Peningkatan lainnya yakni desain eksterior dengan tampilan eksklusif dan gaya progresif,  kelapangan mewah, peralatan standar yang diperluas dan kian sporty. Mesin yang baru dikembangkan dengan teknologi hybrid ringan 48V terbaru. Teknologi sosis yang canggih mengoptimalkan kelincahan dan kenyamanan serta pilihan sistem bantuan pengemudi yang diperluas.



Lebih lanjut untuk Interior, bagian kabin The New BMW X7 hadir dengan tampilan yang lebih elegan. Panel instrumen baru dengan lampu ambiance sebagai standar membuat tampilannya begitu mewah. Jok BMW X7 terbaru menggunakan kain pelapis trim Sensafin terbaru dengan bahan vegan berkualitas yang memiliki sifat seperti leather. Sementara bagian headliner menggunakan Alcantara Anthracite serta Illuminated M Door entry sills dengan desain BMW M. 

Terlihat juga tampilan BMW Curved Display dengan ukuran 12.3 inci untuk information display dan 14.9 inci untuk control display, yang sudah dilengkapi dengan BMW Operating System 8. The New BMW X7 juta mendapat LED dan grafik bertuliskan "X7" untuk meningkatkan aura eksklusivitas di dalam kabin.

"Untuk bagian setir menggunakan material leather dengan gearshift paddle dan tray baru untuk pengisian daya. Sementara itu, bagian transmisi menggunakan desain gear selector lever terbaru dengan sentuhan crafted clarity. Aura kabin semakin mewah berkat pengaturan AC otomatis lima zona, sunroof panoramic glass Sky Lounge, Bowers & Wilkins Diamond Surround Sound System dan Travel & Comfort System yang baru, dan sistem hi-fi," ulasnya.

The New BMW X7 juga dibekali dengan jantung pacu baru, dengan mesin bensin 3.000 cc enam silinder in-line generasi terbaru yang mampu menghasilkan tenaga 381 Tk dan torsi puncak 520 Nm. Mesin baru ini juga dibekali dengan teknologi mild hybrid dengan tambahan baterai berkapasitas 48 volt.

Mild hybrid ini terdiri dari generator starter yang terintegrasi ke dalam transmisi dan menyumbangkan output ekstra sebesar 12 hp dan torsi ekstra 200 Nm. Disalurkan melalui transmisi delapan percepatan Sport Steptronic, dengan sistem penggerak all wheel drive (AWD).

"Untuk kenyamanan dipastikan mewah. Kelebihan lainnya yakni soft close door yang memastikan pintu tertutup rapat. Dengan berbagai keunggulan ini, untuk di Provinsi Riau BMW X7 terbaru dibanderol dengan harga Rp2.759.000.000," ujarnya.

Lanjutnya, satu unit sudah langsung dilirik dan terjual di Pekanbaru. Bagi yang ingin melakukan pembelian bisa langsung datang ke showroom. Pelanggan perlu melakukan pemesanan atau indent berkisar 1 sampai 2 bulan saja.

BMW Indonesia juga memberikan layanan premium bagi para pelanggan. Layanan premium lebih luas (Peace of Mind Extended) dengan detail, semua kendaraan dilengkapi dengan Extended Warranty hingga 5 tahun / jarak tempuh tidak terbatas. Kini semua kendaraan hadir kembali dengan paket Service Inclusive Plus 5 tahun atau 60.000 km. Semua kendaraan dilengkapi dengan Tire Coverage selama 2 tahun serta dilindungi dengan Roadside Assistance selama 3 tahun.