Sempat Meroket, Harga TBS Terjun Bebas Rp 3.723,81 Per Kilogram

buah-sawit2.jpg
(pixabay)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Setelah sempat melesat naik Rp 4.183,51/kg, Harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit Provinsi Riau periode 23 hingga 29 Maret 2022 kini mengalami penurunan yang cukup dratis.

Sehingga, harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu kedepan turun menjadi Rp 3.723,81/kg.

Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Disbun Riau, Defris Hatmaja mengatakan penurunan bahkan mencapai Rp 520,98/kg atau sebesar 12,27% dari harga minggu lalu.



"Lumayan turunnya. Harga penjualan CPO dan kernel di KPB turun drastis. Penurunan terbesar itu terjadi pada kelompok umur 10 - 20 tahun sebesar Rp 520,98/kg," ujar Defris Hatmaja, Selasa 22 Maret 2022.

Dijelaskan Defris, turunnya harga TBS disebabkan oleh terjadinya penurunan harga jual CPO dari beberapa perusahaan yang menjadi sumber data.

"Dibanding minggu lalu, untuk harga jual CPO, PT. PN V mengalami penurunan harga sebesar Rp 2.146,67/kg, Sinar Mas Group mengalami penurunan harga sebesar Rp 2.079,98/kg, Astra Agro Lestari Group mengalami penurunan sebesar Rp 2.356,00/kg dan PT. Asian Agri mengalami penurunan sebesar Rp. 2.070,39/kg," jelasnya.

Lanjut Defris, sedangkan untuk harga jual Kernel, perusahaan tidak ada melakukan penjualan sehingga untuk data kernel diambil rata-rata dari KPBN dengan harga sebesar Rp 12.701.