Bank Riau Kepri Syariah Pemersatu Dua Saudara, Riau dan Kepri

Dirut-BRK-Bertemu-dengan-Gubernur-Kepri.jpg
(HUMAS BANK RIAU KEPRI FOR RIAUONLINE.CO.ID)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Rencana pemisahan (Spin Off) Bank Riau Kepri Unit Usaha Syariah (UUS) tahun 2018 mendatang, ternyata miliki makna tersendiri bagi Provinsi Riau dan Kepulauan Riau. 

Pada 2002, DPR menyetujui Undang-undang pembentukkan Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), pisah dari Riau. Walau berpisah, Bank Riau yang didirikan 50 tahun silam, ternyata masih menjadi jembatan dua provinsi bersaudara dan serumpun tersebut. 

"Dengan spin off ini, Bank Riau Kepri menjadi penyatu dua provinsi serumpun tersebut. Ini akan terwujud tahun 2018 mendatang, kantor Pusat Bank Riau Kepri Syariah di Kepulauan Riau, sedangkan Bank Riau Kepri Konvensional di Pekanbaru, Riau daratan," kata Direktur Utama Bank Riau Kepri, Irvandi Gustari, kepada RIAUONLINE.CO.ID, Rabu, 1 Februari 2017. 

Baca Juga: Unit Syariah Bank Riau Kepri Spin Off Tahun 2018 Mendatang

Irvandi menjelaskan, persiapan menuju Spin Off itu telah dilakukan dengan memberikan pembekalan bagi karyawan BRK Syariah baik yang ada di Provinsi Riau maupun Kepri. 

Berdasarkan catatan RIAUONLINE.CO.ID, pada Sabtu, 28 Januari 2017, karyawan Bank Riau Kepri UUS di Provinsi Riau, diberikan pelatihan diisi oleh Dirut Irvandi Gustari. 

"Insya Allah hal serupa juga akan kita lakukan untuk karyawan Unit Usaha Syariah di Provinsi Kepulauan Riau. Rencananya dalam pekan ini," kata anak Wali Kota Pekanbaru 1981-1986 itu. 



Sebelumnya, dalam rilis diterima RIAUONLINE.CO.ID, pada pertemuan antara Gubernur Kepri, Nurdin Basirun dengan Managemen BRK, dipimpin langsung Dirut Irvandi Gustari dan Komisaris Utama Raja Mambang Mit, Kamis, 12 Januari 2017 silam, di Ruang Kerja Gubernur Kepri. 

Dalam pertemuan tersebut, Irvandi mengatakan, Bank Riau Kepri Syariah, rencananya akan dipusatkan di Provinsi Kepri. "(Dengan) berpusatnya Bank Riau Kepri Syariah di Kepri, kita berharap Pemprov Kepulauan Riau bersama dengan kabupaten dan kota menjadi pemegang saham nantinya bisa menentukan Dewan Pengawas," tutur Irvandi.

Pelatihan Karyawan Bank Riau Kepri Syariah

DIREKTUR Utama Bank Riau Kepri, Irvandi Gustari berfoto bersama dengan karyawan Bank Riau Kepri Unit Syariah, Sabtu, 28 Januari 2017, di Kantor Pusat Jalan Sudirman, Pekanbaru.

Wacana itu langsung disambut oleh Gubernur Nurdin Basirun. Ia senang sekali jika Bank Riau Kepri Syariah kantor pusatnya di Provinsi Kepri. 

Klik Juga: Irvandi: Tahun 2017 Bank Riaukepri Berbenah Total Di IT Dan Maindset Karyawan

"Saya senang sekali kalau Bank Riau Kepri Syariah dipusatkan di sini, apalagi Provinsi Riau dan Provinsi Kepri itu kan sebenarnya bersaudara," kata Nurdin, ketika itu. 

Menurut Nurdin saat ini Pemprov sedang fokus mengedepankan aspek ekonomi dan pelayanan publik. "Saya berharap dengan dijadikannya Kepri sebagai pusat Bank Riau Kepri Syariah bisa memperkuat ekonomi Provinsi Kepri dan dapat mempermudah urusan masyarakat Kepri" lanjut Nurdin. 


Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline