Penulis: Wilna Sari
RIAU ONLINE, PEKANBARU - Lesunya ekonomi di tahun 2015 ini berdampak terhadap daya beli masyarakat. Inilah yang dirasakan serta diantisipasi oleh dealer sepeda motor Honda di Riau, PT Capella Dinamik Nusantara (CDN).
Dealer Honda ini menurunkan target angka penjualan sepeda motor menjadi 133 ribu unit untuk semua tipe selama tahun mendatang, 2016. (Baca Juga: Cara Honda Kurangi Lakalantas di Pekanbaru)
"Kami sudah mengalami banyak tantangan untuk tahun ini. Penjualan juga melambat karena lemahnya ekonomi masyarakat akibat bencana kabut asap yang telah memengaruhi daya beli mereka," kata Sales Dept Head CDN Suryadi, kepada RIAUONLINECO.ID, Selasa (29/12/2015).
Suryadi menjelaskan, target penjualan 2016 lebih rendah dibandingkan 2015 ini. Alasannya, kabut asap selama tiga bulan lebih juga melemahkan perekonomian masyarakat Riau. Sehingga dampaknya juga berpengaruh pada penjualan sepeda motor.
Karena itu, tuturnya, CDN mengurangi angka penjualan sebanyak 7.000 unit dari 140 ribu unit tahun ini menjadi 133 ribu di tahun depan. (Klik Juga: Gara-gara Asap, Penjualan Honda Turun 5 Persen)
"Realisasinya kami perkirakan turun sekitar 5 persen dibandingkan penjualan sebelumnya," katanya.
Menyiasati pencapaian angka tersebut, jelas Suryadi, perusahaan telah menyusun beberapa strategi seperti peluncuran model motor baru hingga kegiatan kunjungan ke berbagai sekolah menengah atas di Riau.
"Kami sudah siapkan agenda 2016, satu di antaranya peluncuran model baru di semester I 2016 nanti dan menurut kami jelang lebaran nanti penjualan juga akan naik," katanya.
Sementara itu Regional Head CDN Riau, Sie Ceng mengatakan, guna meningkatkan animo masyarakat membeli motor, beragam kegiatan lain juga sudah disiapkan diler motor Honda tersebut. (Lihat Juga: Inilah Empat Titik Target Razia Polisi di Malam Hari)
"Selain gencar menyelenggarakan pameran-pameran, Honda sebagai sponsor resmi kegiatan turnamen bola basket remaja juga akan kembali menggelar kejuaraan itu di Riau pada 2016," katanya.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline