RIAU ONLINE, PEKANBARU - Direktur Eksekutif Daerah Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Riau, Riko Kurniawan memberikan catatannya dalam penanganan masalah lingkungan hidup oleh Pemerintah Provinsi Riau. Ia menilai selama ini Pemprov tidak pernah mencari solusi secara mengakar dalam semua masalah lingkungan hidup di Riau.
Pemerintah Provinsi Riau kata Riko hanya selalu menyelesaikan masalah yang ada di permukaan tanpa pernah menyentuh akar masalah, sehingga masalah yang sama dalam isu lingkungan hidup selalu saja terulang kembali.
"Ini adalah tantangan yang harus dipecahkan akar masalahnya oleh Gubernur Riau baru, Arsyadjuliandi Rachman yang dilantik sore ini di Istana Negara, Jakarta. Kita memberikan tantangan kepada gubernur baru apakah masih terus mengulang bencana asap pada tahun ini dan tahun mendatang," ujar Riko ketika dihubungi, Rabu (25/5/2016).
KLIK: Pesan Pengamat Hukum Tata Negara untuk Gubernur Riau Baru
Riko, menuturkan rakyat menunggu pemimpin yang bisa memberikan jaminan kepada rakyatnya untuk menghirup udara sehat tanpa ada ancaman bencana asap setiap tahunnya. Inilah poin penting yang menurut Riko harus dipenuhi oleh Arsyadjuliandi Rachman sebagai gubernur Riau defenitif menggantikan Annas Maamun yang kini menjadi narapidana kasus korupsi.
"Riau ini ka'bah-nya masalah sumber daya mulai dari kehutanan dan pertambangan. Ini yang harus dikelola secara baik oleh Pemprov Riau. Jangan sampai ia memperpanjang masalah sumber daya yang sudah ada di Riau," kata Riko.
BACA: Inilah Sosok Andi Rachman, dari Saudagar Jadi Gubernur
kata Riko sudah banyak kepala daerah di Riau yang terjerat kasus pidana akibat salah pengelolaan lingkungan hidup. Maka, Riko berharap jangan sampai Andi Rachman menjadi gubernur Riau ke 4 yang diciduk oleh KPK akibat kasus korupsi.
"Kita mengimbau kepada Pak Gubernur agar benar-benar melahirkan kebijakan lingkungan hidup yang benar-benar sesuai dengan semangat berkelanjutan supaya tak ada lagi kasus kebakaran dan bencana asap di Riau ini," tandasnya.
Silakan ikuti terus berita Andi Rachman Jadi Gubernur Riau dengan klik di sini
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline