Penyerang West Ham Ini Gabung ke Klub Divisi 2 China

Nikica-Jelavic.jpg
(INTERNET)

RIAU ONLINE - Penyerang klub sepakbola West Ham United, Nikica Jelavic hijrah ke China. Jelavic akan bergabung dengan klub divisi dua China, Beijing Renhe. Hijrah pesepakbola berkebangsaan Kroasia itu dikonfirmasi lewat kicauan Twitter pemilik West Ham, David Gold.

 


"Nikica Jelavic telah melengkapi kepindahan dirinya ke tim divisi dua China Beijing Rehne. Semoga beruntung. Nikica," ungkap Gold dalam Twitternya yang dikutip dari Reuters, Selasa (16/2/2016).

 




Pria yang kini berusia 30 tahun itu direkrut West Ham dari Hull City pada bursa musim panas lalu. Sepanjang musim ini Jelavic telah bermain di 13 pertandingan Liga Inggris dan mencetak satu gol untuk tim yang diarsiteki manajer Slaven Bilic.

 


Jelavic merasakan kompetisi Inggris ketika direkrut Ranger pada 2010. Dua musim di sana, Jelavic bermain 56 kali, mencetak 36 gol, dan menyumbang 15 assists. Penampilannya yang gemilang bersama Rangers itu kemudian menarik minat Everton sehingga ia direkrut pada 2012 dan bermain di sana dua musim. Sepanjang itu ia bermain 69 kali, mencetak 21 gol, dan menyumbang enam assists.

 


Sebelumnya, sejumlah pesepakbola Eropa lebih dulu merumput di China. Seperti mantan gelandang Chelsea Ramires, mantan penyerang Atletico Madrid Jackson Martinez, dan mantan penyerang Shakhtar Donetsk Alex Texeira. Mereka memilih klub di Liga Super China (CSL).