Mulyani Sulit Patenkan Kue Kering Paha Ayam

Kue-Kering-Paha-Ayam.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/YOLA RISTANIA VIDIANI)

RIAUONLINE, PEKANBARU – Mulyani, sudah 12 tahun kue lebaran. Dari belasan tahun menjual kue lebaran tersebut, terbersit di pikirannya untuk mematenkan kue kering hasil karyanya yang ia beri nama Kue Paha Ayam. 

 

Kue ini, tutur Mulyani sejak empat tahun terakhir sudah menjadi incaran pembeli setiap mencari kue kering lebaran. Namun sulitnya proses harus ia lalui dalam mematenkan produknya ini, membuat keinginannya terpaksa tertunda.

 

Segala upaya telah ia lakukan agar karyanya dikenal orang banyak dan bisa menjadi icon panganan di Pekanbaru. 

 

“Ibu sudah pernah nyoba mengurusnya ke kantor perdagangan tapi Ibu dipersulit. Ibu inginnya pemerintah merangkul pemasaran produk UKM ibu ini,” ujarnya kepada RIAUONLINE.CO.ID, Minggu (5/7/2015) di Jalan HOS Cokrominoto , samping Plaza Sukaramai. 

 

(BACA : Inilah Tips Memilih Parcel Lebaran

 



Mulyani saat ini sudah memiliki rumah produksi dengan tenaga kerja sekitar 10 pekerja. Mereka ini merupakan tetangga sekitar rumahnya di Jalan Yos Sudarso Gang Hero No 7, Rumbai, Pekanbaru.

 

Jika produk yang ia ciptakan dijadikan ikon kuliner dan masuk dalam daftar oleh-oleh dari Pekanbaru, maka kesempatan membuka lapangan kerja akan semakin luas. Dampaknya, produksi bisa dilakukan setiap saat tidak hanya sekali setahun saja.

 

Mulyani menjelaskan, Kue Paha Ayam ini akan diberi label paten nantinya dengan nama Umi Cookies Paha Ayam. Ia optimistis mampu bersaing, sebab saat ini semakin banyak pelanggan yang mencari produk buatannya tersebut.

 

“Ibu juga sudah pernah berjualan di mal, tapi tidak lama karena tidak punya hak paten,” ujarnya. 

 

(BACA : Lebaran tak Dongkrak Omzet Perajin Rotan

 

Ia mengatakan, meskipun banyak yang meniru dan menjual produknya, tapi pelanggan enggan berpindah dari kue milik Mulyani. Resepnya, perempuan paruh baya ini selalu mementingkan kualitas produk-produk miliknya.

 

“Kue ini ibu jual dengan harga Rp 80 ribu perkilonya, tapi harganya sesuai dengan kualitas yang Ibu inginkan," pungkasnya. 

 

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline