Quality Control di Mandau Lancar, Kapolda Riau: Bukti Masifnya Cooling System

Quality-Control-di-Mandau-Lancar-Kapolda-Riau-Bukti-Masifnya-Cooling-System.jpg
(Dok. Polda Riau)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Riau, Irjen Mohammad Iqbal melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis, Sabtu, 30 November 2024.

Kunjungan ini dilaksanakan sebagai bagian dari upaya "quality control" dalam memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada di Provinsi Riau berjalan dengan lancar, aman, dan damai. 

Menurut Kapolda, kegiatan ini sangat penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban di seluruh wilayah Riau selama proses demokrasi berlangsung.

"Ini adalah bentuk 'quality control' yang harus terus dilaksanakan untuk memastikan Pilkada dapat terlaksana dalam suasana yang sejuk, aman, dan damai," ujar Irjen Iqbal.

Irjen Iqbal juga menjelaskan bahwa wilayah Kecamatan Mandau memiliki tantangan tersendiri, mengingat jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang terbanyak di seluruh Riau, yaitu sebanyak 300 TPS. 

Selain itu, faktor geografis yang terdiri dari dua wilayah kepulauan dan daratan yang luas menjadikan pengamanan Pilkada di wilayah ini cukup kompleks.


Meskipun demikian, Jenderal bintang dua itu merasa optimis karena hingga saat ini penyelenggaraan Pilkada di Kabupaten Bengkalis berjalan dengan sangat kondusif. 

"Ini adalah bukti keberhasilan efek cooling system yang dilaksanakan secara masif oleh Polres Bengkalis," tegas Iqbal.

Ia juga menyampaikan beberapa parameter yang menunjukkan keberhasilan pengamanan Pilkada di Bengkalis. 

"Semua tahapan Pilkada Kabupaten Bengkalis berjalan lancar dan tepat waktu, tidak ada gangguan kamtibmas yang signifikan, dan yang paling menggembirakan adalah tidak ada laporan mengenai dugaan pelanggaran atau tindak pidana pemilu," jelasnya.

Kapolda Riau tidak hanya memberikan apresiasi kepada jajaran kepolisian, tetapi juga kepada seluruh pihak yang turut menjaga ketertiban selama Pilkada. 

Akpol 1991 itu juga memberikan penghargaan kepada Kapolres Bengkalis, AKBP Setyo Bimo Anggoro yang dinilai telah bekerja luar biasa dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif. 

Selain itu, Kapolda juga menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Kabupaten Bengkalis, pasangan calon, dan partai politik yang telah menjaga suasana sejuk dan harmonis selama proses Pilkada berlangsung.

"Terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bengkalis, pasangan calon, dan partai politik yang turut menjaga agar Pilkada berjalan dengan damai. Ini adalah contoh yang patut dicontoh oleh daerah lain," tutupnya.