Ditlantas Polda Riau Sosialisasi Tertib Lalu Lintas di Traffic Light Mal SKA

Ditlantas-di-lampu-merah-ska2.jpg
(Dok. Ditlantas Polda Riau)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Riau terus meningkatkan upaya sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat dalam rangka menciptakan keamanan, ketertiban, dan keselamatan berlalu lintas. 

Kegiatan ini juga bertujuan untuk mendukung suksesnya pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Riau 2024, dengan mengedepankan pentingnya disiplin dalam berkendara dan menjaga keamanan di jalan raya.

Petugas tidak hanya menyapa para pengendara dan pengguna jalan, tetapi juga pedagang dan juru parkir yang ada di sekitar area tersebut. Mereka diberikan imbauan tentang pentingnya tata tertib berlalu lintas serta menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada mendatang.

Direktur Lalu Lintas Polda Riau, Kombes Pol Taufiq Lukman Nurhidayat, mengatakan kegiatan sosialisasi ini merupakan bagian dari upaya rutin yang dilakukan pihaknya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas. 

"Kegiatan sosialisasi dan edukasi kepada pengguna jalan ini terus kita laksanakan, dan hari ini kami memilih lokasi di Traffic Light Mal SKA Pekanbaru," katanya Kombes Taufiq, Kamis, 14 November 2024.

Selain itu, kata dia, Tim Cooling System juga menyambangi pusat keramaian seperti pasar tumpah untuk memberikan pemahaman tentang tata tertib berlalu lintas dan kamtibmas.

Lebih lanjut, Kombes Taufiq menambahkan bahwa kegiatan ini memiliki dua tujuan utama, yaitu menjaga kelancaran lalu lintas serta mengedukasi masyarakat untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada 2024 secara damai dan tertib. 



Dengan adanya edukasi ini, diharapkan kesadaran masyarakat terhadap keselamatan berkendara dapat meningkat, serta terciptanya suasana Pilkada yang aman, damai, dan kondusif.

Tim Cooling System juga membagikan brosur berisi himbauan tertib berlalu lintas dan ajakan untuk menyukseskan Pilkada Riau 2024 dengan aman dan damai. 

Pembagian brosur ini langsung dipimpin oleh AKP Wulan Afdhalia Ramdhani, yang memimpin tim dalam sosialisasi di lokasi. 

"Alhamdulillah, hari ini kami melaksanakan kegiatan sosialisasi dan edukasi kepada pengendara dan masyarakat. Kami mengajak semua pihak untuk tertib dalam berlalu lintas dan bersama-sama menyukseskan Pilkada Riau dengan damai. Kami juga mengingatkan agar masyarakat tidak golput dan menyalurkan hak pilihnya," ungkap AKP Wulan.

Selain memberikan informasi tertulis, petugas juga menjelaskan langsung kepada pengendara, juru parkir, pejalan kaki, dan pedagang tentang pentingnya disiplin berlalu lintas, seperti menggunakan helm dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas. 

Para pedagang di kawasan tersebut pun turut mendapatkan informasi agar lebih peduli terhadap kondisi lalu lintas di sekitar area tempat mereka berjualan.

Kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh Tim Cooling System Ditlantas Polda Riau ini diharapkan dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas, meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan di jalan raya, serta menciptakan situasi Pilkada Riau yang tertib dan berkeselamatan. 

Tim Cooling System juga terus bergerak ke titik-titik lain, menyambangi berbagai tempat keramaian untuk memastikan pesan-pesan Kamtibmas dan keselamatan berlalu lintas sampai ke seluruh lapisan masyarakat.