Polres Rohil dan Polsek Jajaran pasang spanduk dan baliho ajakan Pilkada 2024 Damai di seluruh wilayah Kabupaten Rokan Hilir, Rabu, 25 September 2024.
(Dok. Polres Rokan Hilir)
RIAU ONLINE, ROKAN HILIR - Polres Rokan Hilir (Rohil) dan Polsek Jajaran hari ini lakukan kegiatan pemasangan spanduk dan baliho ajakan Pilkada 2024 Damai tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Rokan Hilir, Rabu, 25 September 2024.
Bertuliskan "Bersama Kita Wujudkan Pilkada 2024 Damai dan Kondusif”, merupakan Cooling System dalam rangka melaksanakan operasi mantap Praja Lancang Kuning tahun 2024, dipasang oleh Polres Rohil dan diikuti oleh 13 Polsek jajaran.
Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, melalui Plh Kasi Humas, Ipda Edi Purnomo, menjelaskan, pemasangan spanduk dan baliho ajakan pilkada damai di Kabupaten Rokan Hilir ini dilaksanakan oleh Polres Rohil beserta jajaran.
"Cooling System dalam rangka operasi mantap Praja Lancang Kuning dengan kegiatan pemasangan spanduk dan baliho ajakan Pilkada 2024 Damai," ujar Ipda Edi, Kamis, 26 September 2024.
Menurut Edi, kegiatan ini merupakan sarana mensosialisasikan Pilkada damai kepada masyarakat dengan tujuan mengajak masyarakat ikut berpartisipasi menciptakan situasi yang kondusif dalam tahapan pilkada serentak 2024.
“Adapun titik-titiknya tadi, Polres Rokan Hilir sendiri pasang di depan Mako Polres Rokan Hilir, Simpang Solah dan Simpang Benar Kelurahan Cempedak Rahuk 2 buah, Ujung Tanjung,” terangnya.
“Simpang Patung Kuda Banjar XII, Simpang Mutiara 2, di Jalan Lintas Sumatera Utara Kelurahan Cempedak Rahuk dan Jalan Lintas Sumatera Ujung Tanjung Depan 838, serta beberapa ruas jalan lainnya,” imbuhnya.
Pihak kepolisian mendukung perhelatan pilkada ini dan mengajak bersama-sama menjaga stabilitas keamanan di negeri seribu kubah ini.
"Kami dari pihak kepolisian menyampaikan pesan dari bapak Kapolres, kami meminta dukungan kepada semua lapisan masyarakat, supaya kita sama-sama menjaga mengkondusifkan wilayah kita ini."
"Jangan ada perpecahan walau berbeda pilihan dan tanpa berita Hoax dan money politik, dan kepada ASN agar tetap menjaga netralitasnya," pungkasnya.