Pria Ngamuk Ditagih Utang, Bacok Kepala Warga Pekanbaru Pakai Parang

Pelaku-pembacokan-warga-Pekanbaru3.jpg
(Dok. Polsek Tenayan Raya)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Bowosheki Waruwu (45), seorang warga Kota Pekanbaru, mengamuk saat ditagih utang oleh Muhammad Aminrul (38) hingga mengayunkan parang ke kepala Aminrul.

Akibatnya insiden yang terjadi di Jalan Badak Ujung, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru, Selasa, 30 Mei 2023 pukul 09.00 WIB itu, Aminrul mengalami luka bacok di bagian kepala.

Kanit Reskrim Polsek Tenayan Raya, Iptu Dodi Vivino, mengatakan saat ini pelaku sudah ditangkap polisi, sedangkan korban tengah mendapatkan perawatan medis.

"Dari keterangan saksi, korban pergi ke rumah pelaku Bowosheki untuk menagih utang kepadanya. Pelaku menggunakan alat berat korban mengambil tanah untuk pembuatan batu bata," ujar Iptu Dodi.


Di rumah pelaku, korban marah-marah hingga membuat pelaku naik pitam. Pelaku kemudian masuk ke rumah dan kembali dengan membawa parang panjang

Tanpa ampun, pelaku langsung mengejar korban dan mengayunkan parangnya hingga mengenai bagian kepala korban.

"Usai melukai korban, pelaku melarikan diri dan akhirnya kita tangkap di Kecamatan Kerumutan, Kabupaten Pelalawan, Riau," terang Vivino.

Barang bukti yang diamankan polisi, sebilah parang panjang yang diduga digunakan pelaku untuk melukai korban.

"Atas perbuatannya, pelaku kita bawa ke Mapolsek untuk proses penyelidikan lebih lanjut dan mempertanggungjawabkan perbuatannya," tutup eks Kanit Reskrim Polsek Bukit Raya itu.