Waspada, Hujan Bakal Guyur Riau Lagi Hari Ini

Ilustrasi-hujan6.jpg
(Istimewa via Suara.com)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Jelang akhir pekan, hujan dengan intensitas ringan hingga sedang masih berpotensi mengguyur Riau hari ini, Jumat, 26 April 2024. 

Forecaster on Duty BMKG, Gita Dewi. S mengatakan, pagi ini hujan diprakirakan terjadi di sebagian wilayah Siak dan Bengkalis.

"Hujan bersifat tidak merata, hanya terjadi di beberapa daerah di Riau saja," ujar Gita, Jumat 26 April 2024. 

Gita menjelaskan, siang hingga sore hari hujan diprakirakan terjadi hampir di sebagian besar wilayah Riau. Disusul malam hari, cuaca yang sama terjadi di Rokan Hulu, Kampar dan Kuantan Singingi.



"Dini hari terjadi di sebagian wilayah Kota Pekanbaru, Kampar, dan Kuantan Singingi," imbuhnya.

Lanjut Gita, BMKG mengeluarkan peringatan dini waspada hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang. 

"Dapat terjadi di sebagian wilayah Kuantan Singingi, Pelalawan, Indragiri Hilir, Rokan Hulu, dan Kampar," tuturnya.

Sementara, shu udara Riau berada pada 2.0 – 32.0 °C dengan kelembaban udara 60 – 100% dan arah angin Timur Laut – Tenggara / 10 – 30  km/jam.

Prakiraan tinggi gelombang di Wilayah perairan Provinsi Riau berkisar antara 0.01 – 0.50  meter (Tenang).