Polisi Bersenjata Kawal Pendistribusian Surat Suara ke TPS di Pekanbaru

Pengawalan-surat-suara-di-pekanbaru.jpg
(RAHMADI DWI PUTRA/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Jelang hari pemungutan suara Pemilu 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pekanbaru mulai mendistribusikan logistik pemilu ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) di seluruh kecamatan di Kota Pekanbaru.

Kapolresta Pekanbaru, Kombes Jeki Rahmat mengatakan, hari ini, Senin, 12 Februari 2024, ada pendistribusian surat suara ke TPS.

“Polresta Pekanbaru bersama KPU melakukan pergeseran surat suara ke TPS masing-masing, ada dua trip hari ini,” jelasnya.

Ia menyebut, sejumlah logistik pemilu sudah didistribusikan ke sejumlah kecamatan di Pekanbaru.



“Pagi ini ke Rumbai dan sekitarnya dan kedua ke Kecamatan Sukajadi dan Pekanbaru Kota,” terangnya.

Untuk pengamanan, Kombes Jeki menambahkan, setiap truk pengantar logistik dikawal mobil lalu lintas dan polisi bersenjata.

“Untuk pengamanannya ada mobil lalu lintas dan petugas bersenjata di tiap truk apabila terjadi hal yang tidak diinginkan, di TPS nanti sudah ada petugas yang berjaga,” tuturnya.