Brimob Polda Riau bersama TNI dari Kodim 0301 Pekanbaru menggelar Jumat berkah dengan juru parkir (jukir) dan masyarakat di Kecamatan Sukajadi, Pekanbaru, Jumat, 9 Februari 2024.
(Dok. Brimob Polda Riau)
RIAU ONLINE, PEKANBARU - Satuan Brimob Polda Riau bersama TNI dari Kodim 0301 Pekanbaru menggelar Jumat berkah dengan juru parkir (jukir) dan masyarakat di Kecamatan Sukajadi, Pekanbaru, Jumat, 9 Februari 2024.
Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri dan TNI untuk tetap hadir di tengah masyarakat sekaligus mendengar keluh kesah warga.
Dansat Brimob Polda Riau, Kombes Pol Dwiyanto Nugroho, mengatakan kegiatan ini merupakan bagian dalam pelaksanaan program D-Kegiatan 11 Beyond Trust Presisi 2024, yaitu optimalisasi kegiatan bersama TNI- Polri.
"Jumat berkah yang dilaksanakan ini mengusung konsep cooling system yang bertujuan untuk menjaga kamtibmas dan menciptakan suasana damai menjelang pelaksanaan pemilu 2024," ujar Kombes Dwiyanto.
Kegiatan ini juga menjadi kesempatan untuk menyampaikan pesan kepada masyarakat untuk hati-hati dengan informasi hoax.
"Masyarakat diimbau untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya peran aktif warga dalam menciptakan situasi aman dan kondusif. Hal itu dapat dilakukan melalui antisipasi berita Hoax, meredam provokasi isu SARA," jelasnya
Kombes Dwi Yanto juga mengimbau kepada masyarakat untuk datang ke TPS pada 14 Februari mendatang.
"Mari gunakan hak pilih dengan datang ke TPS tanggal 14 Februari. Satu suara sangat berarti," pungkasnya.