Siswa SDN 83 Pekanbaru Diliburkan, Guru Malah Bersyukur Sekolah Terbakar

Kebakaran46.jpg
(Riau Online/Defri Candra)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - SD Negeri (SDN) 83 di Jalan Pontianak, Kelurahan Tangkerang Utara, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, terbakar pada Selasa, 17 Oktober 2023 sekitar pukul 23.20 WIB.

Pihak sekolah terpaksa meliburkan seluruh siswa pada Rabu, 18 Oktober 2023. Namun seorang guru justru mengucap syukur atas peristiwa ini.

"Alhamdulillah. Akhirnya rencana renovasi lantai dua pada tahun 2024 dipercepat," ujar guru SDN 83, Nurmaya, Rabu, 18 Oktober 2023 dinihari.

Sebelumnya, Kasi Ops Damkar Pekanbaru, Fahriansyah, menyebut dugaan sementara kebakaran terjadi akibat kabel putus yang menyambar pohon di dekat bangunan aula sekolah hingga menjalar ke gedung sekolah.



"Dugaan sementara api berasal dari kabel putus dan menyambar daun pohon yang ada dekat bangunan aula dan membakar gedung sekolah tersebut," terang Fahriansyah.

Api berhasil dipadamkan damkar dibantu mobil water canon Polda Riau. Api berhasil dijinakkan dalam 15-20 menit.

"Ada 9 unit mobil pemadam kebakaran, 1 mobil rescue ditambahkan 1 mobil Water Canon milik Polda Riau," ujar

"Yang terbakar hanya lantai dua, kalau lantai satu saya pastikan tidak ada yang terbakar. Jadi yang hangus terbakar ada aula dan 3 ruangan kelas lainnya," tambahnya.