RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Kabupaten Kuansing targetkan 7.451 akseptor KB di tahun 2023.
"Sekarang realisasi sudah 71 persen," ujar Kepala Bidang KB Ketahanan Pangan dan Kesejahteraan Keluarga, Amiruddin, kepada RIAUONLINE.CO.ID, Kamis, 7 September 2023.
Disampaikan Amiruddin sesuai permintaan masyarakat untuk implan ditargetkan 628, IUD 167, MOW 51, MOP 1, Kondom 628, suntik 4.483 dan pil 1.493.
"Mudah-mudahan target kita bisa tercapai tahun ini," katanya.
Menurut Amiruddin untuk program KB kebanyakan masyarakat cenderung menggunakan implan. Karena menurutnya implan lebih mudah.
"Kalau implan kan cuma ditanam, kalau IUD itu kan rumit harus dipasang di rahim," kata Amiruddin.
Untuk pemasangan sendiri lanjut Amiruddin sebagian ada yang langsung klaim melalui Dinas ada yang menggunakan BPJS Kesehatan.