Mesakh, ABK Kapal KM MI 01 yang Jatuh ke Laut Ditemukan Meninggal

Korban-Tenggelam26.jpg
(Dok SAR Pekanbaru)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Setelah tiga hari dilaporkan hilang, Anak Buah Kapal (ABK) KM MI 01, Mesakh (56) akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, Senin, 31 Juli 2023.

Mesakh ditemukan dalam kondisi mengapung di Perairan Selat Air Hitam Kepulauan Meranti dengan Jarak 0.76 Nm dari lokasi kejadian. 

 

"Korban ditemukan sekitar pukul 17.15 WIB. Ia ditemukan dengan jarak 0.76 nm dari lokasi dilaporkan hilang dan terjatuh," ujar Kakansar Pekanbaru, Budi Cahyadi, Senin sore. 

 

Lanjut Cahyadi, usai korban ditemukan, ia langsung dibawa ke RSUD Selat Panjang. 

 

"Dengan ditemukannya korban, maka Operasi SAR ditutup, unsur yang terlibat kembali ke instansi masing-masing dengan ucapan terima kasih," tutup Budi. 



 

Sebelumnya diketahui, Tim SAR Gabungan melakukan pencarian terhadap Anak Buah Kapal (ABK) yang terjatuh dari atas kapal KM MI 01 di Perairan Selat Air Hitam, Kepulauan Meranti,Sabtu 29 Juli 2023. 

 

Korban diketahui bernama Mesakh (56) berjenis kelamin laki-laki. 

 

 

 

Menurut saksi mata ABK lainnya, Abdul Gani, ia melihat korban dengan jarak 100 meter sudah terjatuh dan tercebur ke laut sekitar pukul 12.15 WIB. 

 

"Saat itu saksi mencoba menyelamatkan korban dengan melempar Life buoy, namun tidak tampak lagi," sebut Gani.