Jamaah Haji Kloter 4 Tiba di Riau, 3 Orang Sakit Dirawat di Batam

Jamaah-kloter-4-tiba-di-RIau.jpg
(Junichi Sitinjak/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Para jamaah haji asal Riau kembali menginjakkan kaki di Bumi Lancang Kuning, setelah melaksanakan ibadah haji di Tanah Suci. Sudah empat kloter jemaah haji atau kelompok penerbangan tiba di Riau pada Kamis, 6 Juli 2023.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau diwakili Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Syahruddin, mengatakan jamaah haji kloter keempat yang baru tiba dini hari tadi berasal dari Kabupaten Kampar.

“Sampai di Embarkasi Asrama Haji (EHA) pukul 02.00 dini hari. Ada 3 jamaah haji yang masih di Batam karena sakit," kata Syahruddin.

Menurut Sabaruddin, kondisi tiga jamaah haji yang masih berada di Batam dalam keadaan sehat saat dalam perjalanan dengan pesawat. Semula, kata dia, hanya dua orang jamaah haji yang sakit

"Jadi ada suaminya yang sakit, jadi istrinya merawatnya. Perawatan dirawat di rumah sakit Awal Bros kota Batam," ucapnya.



Sebelumnya para jamaah haji yang tiba dini hari menginap di EHA. Selanjutnya, jamaah haji diserahterimakan oleh Ketua Kloter BTH-04, Dendy Irawan, kepada pihak keluarga di Bangkinang, Kabupaten Kampar. 

Syahruddin berpesan kepada seluruh jemaah haji agar menjaga nilai-nilai kemabruran dan nilai-nilai yang didapatkan selama di tanah suci. 

Ia menyebutkan dua ciri-ciri haji mabrur, yakni suka memberi makanan atau dermawan dan sering menebarkan kedamaian, keselamatan, serta  tidak suka menyakiti orang atau santun dalam berbicara. 

"Selama di sana rajin melaksanakan shalat berjamaah, hal itu agar dipraktikkan di tanah air dan dimanapun berada. Perlu dijaga agar menjadi contoh dalam keseharian kita. Kemudian rajin berjamaah di masjid," ungkapnya.