RIAU ONLINE, PEKANBARU - Hari ulang tahun (HUT) ke-8 RIAU ONLINE telah berlangsung dengan khidmat dan meriah. Tamu undangan hadir didampingi para kolega.
Lantunan akustik mengiringi dan menemani para tamu sebelum acara dimulai. Untaian salam dan tarian persembahan menjadi sambutan wajib nomor wahid para tamu undangan di Tanah Melayu yang kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya.
Master of Ceremony (MC) melanjutkan rangkaian demi rangkaian HUT ke-8 RIAU ONLINE yang bertemakan "Begelige". CEO RIAU ONLINE Fakhrurodzi Baidi dalam sambutannya menyebut Begelige dalam bahasa Melayu berarti cerdas atau smart.
"Ketika kami merayakan ini kami melakukan goes to school dan goes to campus terlebih dahulu. Kami ingin mencerdaskan anak bangsa, kami ingin mencerdaskan anak Melayu Riau melalui kegiatan tersebut," jelasnya, Minggu, 25 Juni 2023 malam.
Tiba waktunya pada sesi yang ditunggu-tunggu yakni Anugerah Komunikasi Digital Riau Online 2023. Secara khusus Gubernur Riau Syamsuar mengapresiasi acara yang ditaja media RIAU ONLINE. Menurutnya, ini pertama kali dilakukan media di Riau.
Secara khusus Syamsuar meraih Anugerah Komunikasi Digital Riau Online 2023. Ia dinilai sebagai pemimpin yang telah menerapkan digitalisasi dalam menjalankan tugasnya kepada masyarakat. Ia dinilai konsisten dan menjadi inspirasi serta motivasi bagi jajaran di lingkungan Pemprov Riau.
"Terima kasih kepada RIAU ONLINE untuk penghargaan ini dan ini akan kami jadikan motivasi bagi kami untuk bekerja lebih baik," ungkapnya di hadapan para tamu undangan.
Menurutnya, RIAU ONLINE yang telah memasuki usia 8 tahun tidak pernah ketinggalan dengan kondisi terkini di tengah era digital saat ini.
"RIAU ONLINE merupakan yang dipercaya, update, dan dibaca oleh warga. Kami pada kesempatan ini bangga pada CEO dan stafnya yang saat itu datang ke kami membicarakan kegiatan yang akan diselenggarakan saat ulang tahun," katanya mengingat.
Menurutnya, pengenalan media lebih dini dapat memberikan pencerahan agar tidak salah menggunakan media dan medsos yang dapat berpengaruh dalam kehidupannya. Di lain sisi sebutnya, jumlah penduduk Riau saat ini didominasi oleh usia produktif.
"Kita akan menghadapi Indonesia tahun emas. Tentunya pada tahun 2025 yang akan datang harapkan pada usia muda ini ada peluang kemajuan untuk Indonesia," harapnya.
Hal itu menurutnya perlu disiapkan dari sekarang agar siap bersaing dan berkualitas untuk bangsa dan negara yang dicintai bersama.