Warga Tenggelam di Danau PLTA Ditemukan Tewas

Evakuasi-warga-tenggelam-di-plta.jpg
(Dok Basarnas)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Saperus Hulu (22), korban tenggelam saat sampan terbalik di Danau PLTA Kabupaten Kampar, akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

"Ia ditemukan tadi pagi sekitar pukul 07.40 WIB dalam keadaan meninggal dunia dan mengambang dengan jarak 30 meter dari lokasi awal tenggelam," ujar Kepala Kantor SAR Pekanbaru, I Nyoman Sidakarya, Selasa, 17 Januari 2023.

Jasad Saperus ditemukan setelah sekitar 4 hari pencarian tim gabungan sejak Sabtu, 14 Januari 2023 lalu.

"Setelah ditemukan, korban langsung dibawa ke rumah duka untuk proses selanjutnya," tutup I Nyoman.

Saperus dinyatakan tenggelam setelah sampan yang ditumpanginya terbalik di Danau PLTA bendungan harau Desa Tj Alai, Kabupaten Kampar, Sabtu, 14 Januari 2023 sekitar pukul 18.25 WIB.

Sampan tersebut mengangkut tiga orang saat hendak menyebrangi danau untuk membeli kebutuhan pokok. Namun nahas, saat di perjalanan sampan tersebut oleng hingga terbalik.

Sedangkan dua orang lainnya atas nama Rencana Saugi (21) dan Ucok Giawa (19) selamat dalam insiden tersebut.