Baznas Pekanbaru Salurkan Zakat Rp 725 Juta untuk 197 Orang Mustahik

Penyaluran-zakat2.jpg
(Laras Olivia/Riau Online)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Ratusan orang yang layak menerima zakat atau mustahik kembali mendapatkan zakat, Rabu 23 November 2022. Jumlah zakat yang disalurkan mencapai Rp 725 juta lebih.

 

Zakat yang disalurkan ini terhimpun di Baznas Kota Pekanbaru. Sebanyak 197 orang mustahik menerima zakat yang disalurkan di Masjid  Paripurna Ar Rahman, Kota Pekanbaru.

 

Penyaluran zakat sesuai program yang ada, seperti penerima zakat program Pekanbaru Makmur. Ada sebanyak 103 orang menerima zakat di program ini.

 

Namun nilai zakat paling banyak untuk program Z-mart berupa warung harian. Nilai zakat yang disalurkan mencapai Rp 405 juta.

 

Pj Wali Kota Pekanbaru, Muflihun berharap zakat yang sudah disalurkan bisa bermanfaat bagi para penerima. Para mustahik bisa menggunakan zakat sesuai program yang ada.

 

"Kita tentu ingin zakat yang diberikan bisa bermanfaat bagi para mustahik," katanya dalam sambutan.

 


Mulfihun mengajak seluruh jajaran ASN di lingkungan pemerintah kota untuk menyalurkan zakat ke Baznas Kota Pekanbaru. Ia menilai zakat ini membantu upaya memberi kebahagiaan bagi masyarakat. 

 

Ketua Baznas Kota Pekanbaru, Endar Muda mengatakan bahwa mayoritas zakat yang terhimpun berasal dari para ASN di lingkungan pemerintah kota. Mereka yang menjadi penerima menjalani proses verifikasi.

 

 

Awalnya nama -nama calon penerima zakat dilakukan oleh Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) yang ada. Setelah itu dilakukan survei untuk memastikan para penerima zakat layak menerima zakat.

 

"Kita data dari 1.400 masjid dan musala yang ada di Pekanbaru. Jadi setelah itu dilakukan survei oleh UPZ untuk verifikasi. Kita ingin memastikan bahwa penerima zakat layak menerimanya," pungkasnya.