Muhammad Jamil Digeser, Indra Pomi Nasution Jadi Plt Sekdako Pekanbaru

Kepala-Dinas-PUPR.jpg
(LARAS OLIVIA/RIAUONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Muhammad Jamil digeser, Indra Pomi Nasution jadi Plt Sekdako Pekanbaru. Muhammad Jamil kini tak lagi menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru. Jamil pun bergeser dari posisi yang ia jabat sejak akhir 2020 silam.

 

Pergeseren ini seiring permbakan oleh Pj Wali Kota Pekanbaru, Muflihun. Kini Muhammad Jamil menjabat sebagai Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kota Pekanbaru.

 

 

Sebagai penggantinya, Muflihun menunjuk Indra Pomi Nasution sebagai Plt Sekretaris Daerah. Sebelumnya Indra Pomi menjabat sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru.

 

Selain M Jamil, ada empat pejabat lagi yang dilantik hari ini, Senin 21 November 2022. Pelantikan berlangsung secara tertutup di Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru.

 

Ada El Syabrina yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten II Setdako Pekanbaru. Ia dilantik menjadi Kepala Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang) Kota Pekanbaru.

 

Kemudian, Zulhelmi yang sebelumnya menjabat sebagai Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), kini dilantik menjadi Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru.

 

Ingot Ahmad Hutasuhut yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru kini dilantik sebagai Asisten II Setdako Pekanbaru.

 

Alek Kurniawan yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang) Kota Pekanbaru kini dilantik menjadi Kepala Bapenda Pekanbaru.



 

 

 

 

 

Firmansyah Eka Putra yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfotiksan) Kota Pekanbaru kini dilantik menjadi Staf Ahli Pemerintahan Hukum dan Politik.