Tiga Kelompok Nelayan Sungai Siak Dapat Bantuan 9 Unit Kapal Nelayan

Kepala-Dinas-Kelautan-dan-Perikanan-Provinsi-Riau-Herman-Mahmud.jpg
(TIKA AYU/RIAUONLINE)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Tiga kelompok nelayan Sungai Siak, Kecamatan Rumbai Timur, Pekanbaru, mendapatkan bantuan sembilan unit kapal nelayan mesin kapasitas 18 tenaga kuda. 

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Riau, Herman Mahmud, mengatakan pemberian bantuan kapal diberikan kepada KUB Parit Belanda, KUB Berka Mina dan KUB Nelayan Terpadu. 

"Semoga dengan bantuan kapal ini dapat dimanfaatkan dengan maksimal. Bantuannya ada sembilan unit, jadi setiap kelompok ada tiga unit mendapatkan serta mesin kapasitas 18 tenaga kuda," ungkapnya, Jumat, 4 November 2022.


Herman berharap bantuan yang menyasar pada kelompok nelayan di sepanjang Sungai Siak ini dapat digunakan semua kelompok untuk menambah penghasilan maupun pendapatan menangkap ikan di Sungai Siak. 

"Mendapatkan bantuan ini adalah nelayan Sungai Siak ada beberapa Kecamatan Rumbai, Kecamatan Rumbai Timur, Kecamatan Payung Sekaki, Kecamatan 50, dan Kecamatan Tenayan Raya," katanya. 

Lebih lanjut, harapnya, bantuan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau ini akan semakin menambah minat kelompok nelayan di sepanjang Sungai Siak.

Minat para nelayan yang tumbuh akan dibina oleh Dinas Perikanan Provinsi Riau, sehingga jika ada butuh bantuan dapat diajukan ke Provinsi Riau.