13 Kasus Positif Covid-19 Tersebar di Empat Daerah Riau

Ilustrasi-Covid-19-2.jpg
(Ade Nasihudin/Liputan6.com)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Angka positif Covid-19 di Provinsi Riau kembali bertambah. Berdasarkan data Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Riau, tercatat 13 kasus terkonfirmasi Covid-19.

Sedangkan 10 orang pasien telah dinyatakan sembuh dan tidak ada kasus meninggal dunia. 

Kepala Dinkes Provinsi Riau, Zainal Arifin, mengatakan 13 kasus positif Covid-19 tersebar di empat kabupaten kota Provinsi Riau, seperti Kampar, Pekanbaru, Dumai, dan Pelalawan. 

Zainal menyebut, kasus Covid-19 paling banyak ada di Pekanbaru. Ada 9 kasus positif di Pekanbaru yang tersebar di Kecamatan Bukit Raya, Kecamatan Marpoyan Damai, Kecamatan Payung Sekaki, Kecamatan Rumbai Pesisir, dan Kecamatan Tenayan. 


"Dumai di Kecamatan Dumai Kota satu orang, Kecamatan Dumai Selatan satu orang, Kabupaten Kampar, Kecamatan Rumbio Jaya satu orang, lalu Kabupaten Pelalawan, Kecamatan Langgam satu orang," paparnya.

Sedangkan 10 orang sembuh dari  Covid-19 berasal dari  lima kabupaten kota di Riau, yakni Pekanbaru, Kampar, Bengkalis, Rohul dan Siak.  

"Kabar baik yang kita syukuri," kata Zainal.

Hingga kini total kumulatif kasus terkonfirmasi Covid-19 di Provinsi Riau mencapai 152.893 orang dengan rincian 103 isolasi mandiri, 32 isolasi RS, 148.273 pulang, dan 4.485 meninggal dunia.