Petani Jagung di Rohul Ditemukan Tewas Usai Terseret Arus Sungai

Petani-jagung-tewas-terseret-arus.jpg
(Dok SAR Pekanbaru)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Seorang petani jagung di Rokan Hulu (Rohul) ditemukan tewas mengapung di Sungai Rokan, Desa Ulak Patian, Kecamatan Kepenuhan, Rohul, Rabu, 19 Oktober 2022, sekitar pukul 09.00 WIB.

Korban bernama Tolona, ditemukan setelah dua hari pencarian tim SAR usai dinyatakan hilang terseret arus sungai saat menyeberang bersama keponakannya. 

Kepala Kantor SAR Pekanbaru, I Nyoman Sidakarya, mengatakan korban ditemukan di 10 kilometer ke arah hilir sungai. 

"Korban ditemukan 10 kilometer ke arah hilir sungai dalam kondisi meninggal dunia," ujar I Nyoman, Rabu, 19 Oktober 2022.

Korban langsung dievakuasi dan dibawa ke Puskesmas Kecamatan Kepenuhan, Kabupaten Rokan Hulu. 


"Dengan ditemukan korban, operasi pencarian ditutup dan tim kembali ke posko masing-masing," pungkasnya. 

Tim SAR gabungan pagi ini melakukan pencarian pria berusia 50 tahun itu dengan radius 1 km.

"Penyisiran akan dilakukan dengan jarak 2 Kilometer kearah hilir sungai dan penyelaman akan dilaksanakan apabila kondisi memungkinkan," ujar I Nyoman, Rabu, 18 Oktober 2022.

Tim SAR yang dibantu TNI, Polri, serta masyarakat setempat melakukan pencarian korban menggunakan aqua eye untuk mendeteksi korban di dalam air.

"Tim juga melakukan pencarian dengan menggunakan alat aqua eye," terangnya.