Harga Cabai Masih Mahal, Muflihun Bakal Sidak Pasar Cek Harga Komoditas

Cabai-merah-di-pasar.jpg
(Laras Olivia/RIAUONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Pasca lebaran Idul Adha 1443 H tampaknya tak membuat harga bahan pokok di pasaran turun. Saat ini cabai merah masih tergolong sebagai komoditas yang paling mahal.

 

Pantauan RIAUONLINE,CO.ID, Kamis 14 Juli 2022, di pasar Selasa Panam harga cabai merah masih dibandrol dengan harga Rp120.000 perkilonya. 

 

Tak hanya itu saja, untuk harga ayam ras atau ayam potong juga terbilang tinggi yakni Rp25.000/kg, disusul harga bawang merah Rp55.000 perkilogramnya.

 

a

 

Menanggapi kondisi tersebut, Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun berencana akan melakukan peninjauan langsung ke pasar dalam waktu dekat ini.

 

"Kita memang sudah berencana untuk melakukan peninjauan langsung ke lapangan, namun masih tertunda," kata Muflihun, Kamis 14 Juli 2022. 

 

Kendati demikian, Ia menegaskan pihaknya akan segera menjadwalkan untuk pengecekan tersebut, sekaligus melihat perkembangan harga bahan pokok lainnya seperti minyak yang juga masih tinggi.

 



"Kita akan cek harga di pasar seperti apa dan akan kita evaluasi dalam rapat internal. Kita lihat dulu waktunya, segera," pungkasnya.

 

 

Sebelumnya, harga cabai merah terpantau naik sejak akhir Mei 2022. Namun keadaan tersebut terjadi hingga sekarang, bahkan kini harga cabai merah mencapai ratusan ribu.

 

Padahal, semula harga cabai Asal Bukit Tinggi Medan dan Jawa normalnya hanya berkisar Rp25ribu hingga Rp30ribu per kilogram.