Pemkab Kuansing Hanya Lelang 7 Jabatan Eselon II, 16 Kosong

Lelang-Jabatan2.jpg
(Pengadaan.we.id)


RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi (Pemkab Kuansing), Riau resmi membuka seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemkab Kuansing. Pengumuman dan pendaftaran telah dibuka mulai 14 Juni 2022 kemarin dan ditutup 20 Juni 2022 mendatang.

Sekretaris Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kuansing, Hendri Joprison mengatakan, seleksi hanya dibuka untuk 7 jabatan.

"Sesuai instruksi, yang dibuka hanya untuk 7 jabatan," ujar Hendri dihubungi RIAUONLINE.CO.ID, Jumat, 17 Juni 2022.

Sementara jabatan kepala OPD atau eselon II yang kosong ada 16 jabatan. Alasan tidak dibuka untuk seluruh jabatan, disampaikan Hendri, dikhawatirkan pesertanya tidak dapat terpenuhi, sehingga hanya 7 jabatan yang dibuka.


"Kalau izin Mendagri tetap 16 diberikan, yang kita usulkan ke KASN kemarin hanya untuk 7 jabatan," kata Hendri.

7 jabatan yang bakal dilelang, mulai dari Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kuansing, Inspektur, Kepala Dinas Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Penananam Modal dan Tenaga Kerja.

Kemudian, Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, dan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan.