(Istimewa)
(Istimewa)
RIAUONLINE, PEKANBARU - Sesosok mayat mengering yang menyisakan tulang-belulang menggemparkan warga Jalan Imam Munandar, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru. tepatnya di belakang SPBU setelah TPU Jembatan Sail, Senin, 16 Mei 2022 sekitar pukul 16.00 WIB.
Kerangka mayat tersebut ditemukan pertama kali oleh cleaning service SPBU disemak-semak yang berada di belakang tempat pengisian minyak kendaraan tersebut.
Ketua RT 03, RW 01 Tangkerang Timur, Elma Edi mengungkapkan, penemuan mayat tersebut membuat geger masyarakat sekitar, dikarenakan ditemukan dalam bentuk kerangka manusia.
"Awal ketahuan oleh cleaning service SPBU saat hendak mengambil sayur, kemudian ia mencium bau busuk dan menemukan sebuah mayat yang sudah menjadi tengkorak," ujar Elman, Senin, 16 Mei 2022.
Baca Juga
Saat ini kerangka mayat ini yang ditemukan tersebut sudah dibawa pihak kepolisian ke RS Bhayangkara untuk menjalani autopsi.
"Warga sekitar sewaktu hari raya Idul Fitri kemarin memang sudah mencium bau yang menyengat di sekitar lokasi penemuan tersebut, namun baru tadi sore ditemukannya," pungkasnya.
Di tempat terpisah, Kanit Reskrim Polsek Tenayan Raya, Iptu Bahari mengatakan masih menyelidiki Identitas.
"Kita lakukan visum terlebih dahulu untuk mengetahui Identitas korban," tutup Abdi.