Presma Unri Apresiasi Polda Riau Gerak Cepat dan Segel Ruang Syafri Harto

Kaharuddin3.jpg
(DEFRI CANDRA /Riau Online)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Presiden Mahasiswa Universitas Riau (Presma Unri) Kaharudin mengatakan ruangan Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fisip), Syafri Harto disegel Polda Riau, Rabu, 10 November 2021 malam.

 

Menurutnya, penyegelan ruang dekan merupakan hasil dari rekontruksi pihak Kuasa Hukum Pelapor, Terlapor, Pihak Kampus dan Polda Riau.

 

"Tadi malam setelah rekontruksi dilakukan penyegelan oleh Polda Riau," ucap Kaharudin kepada RIAUONLINE.CO.ID, Kamis, 11 November 2021.

 

Kaharudin juga mengapresiasi langkah Polda Riau dengan cepat melakukan proses penyegelan setelah dilakukan rekonstruksi.

 


"Kita apresiasi langkah cepat Polda Riau dalam mengambil alih kasus ini dan kita akan mengawal terus hingga kasusnya selesai," terangnya di depan pungkasnya.

 

Sebelumnya diberitakan, Kantor Dekan Universitas Riau, Syafri Harto sudah disegel Polisi, Kamis, 11 November 2021.

 

Masyarakat tentu penasaran dengan status Syafri Harto apakah masih sebagai saksi atau sudah tersangka.

 

Kaharudin juga mengapresiasi langkah Polda Riau dengan cepat melakukan proses penyegelan setelah dilakukan rekonstruksi.

 

"Kita apresiasi langkah cepat Polda Riau dalam mengambil alih kasus ini dan kita akan mengawal terus hingga kasusnya selesai," terangnya di depan pungkasnya.

 

Sebelumnya diberitakan, Kantor Dekan Universitas Riau, Syafri Harto sudah disegel Polisi, Kamis, 11 November 2021.

 

Masyarakat tentu penasaran dengan status Syafri Harto apakah masih sebagai saksi atau sudah tersangka.