RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja Kabupaten Kuansing menyatakan tidak ada satupun perusahaan di Kuansing transparan mengumumkan lowongan tenaga kerja ke publik.
"Sampai kini tidak ada satupun perusahaan di Kuansing melaporkan ke kita mereka ada membuka lowongan tenaga kerja," kata Kepala Bidang Syarat Kerja Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja, Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja Kuansing, Aprimon kepada Riau Online, Jumat, 4 Juni 2021.
Menurut Aprimon, sangat jarang sekali ada lowongan tenaga kerja di suatu perusahaan diketahui oleh publik. "Seharusnya mereka transparan kalau ingin merekrut tenaga kerja baru, dilaporkan ke kita untuk diumumkan," katanya.
Menurutnya, tidak hanya perusahaan perkebunan yang tidak transparan dalam merekrut tenaga kerja, tapi hampir semua perusahaan termasuk Bank di Kuansing juga tidak transparan dalam merekrut tenaga kerja sehingga jarang diketahui oleh masyarakat umum.
"Padahal setiap tahun ada karyawan perusahaan yang pensiun atau terkena PHK. Seharusnya posisi mereka ini ada pergantian, tapi sayang lowongan ini tidak ada diumumkan ke publik," katanya.
Dinas sendiri lanjut dia, tidak pernah menerima laporan saat perusahaan ada membutuhkan tenaga kerja baru sehingga lowongan tenaga kerja tidak bisa diumumkan. "Sebagian besar yang direkrut berdasarkan hubungan dekat dan sistem kekeluargaan didalam perusahaan," pungkasnya.
Kedepan dia berharap seluruh perusahaan di Kuansing untuk lebih transparan dan mau bekerjasama dengan Dinas apabila ada lowongan tenaga kerja dan bisa diumumkan kepada masyarakat luas.