Hampir Lolos, Kurir Sabu Dijemput Petugas saat Duduk Manis di Dalam Kabin

Sabu-bandara-SSK-II-2.jpg
(RAHMADI DWI/Riau Online)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Dari keterangan petugas keamanan Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, Pelaku MM dibekuk di dalam pesawat ketika hendak menyelundupkan  dua kilogram sabu ke Jakarta di dalam sebuah tas, Rabu, 13 Januari 2021.

Kadin Aviation Security Bandara SSK II Pekanbaru, Setia Sutanto, mengatakan, pelaku membawa tiga tas, satu tas berisi barang pribadi miliknya.

“Yang bersangkutan antri  untuk rapid test, dua tas lagi dititipkan di porter untuk dikemas dan di bagasi kan,” terangnya.

Setia, menambahkan,pada saat pemeriksaan isi tas melalui x-ray, petugas mencurigai ada barang terlarang di  dalam tas tersebut.



“Kemudian yang bersangkutan kita panggil dan kita lakukan pemanggilan untuk dilakukan pemeriksaan secara manual, setelah beberapa kali pemanggilan pelaku tidak datang, kemudian tas tersebut dibuka, dan didapatkan barang mencurigakan yang indikasikan narkotika,”

Setia Susanto, menjelaskan, setelah petugas Avsec menemukan narkotika di dalam tas tersebut, pelaku MM kemudian dijemput petugas keamanan di dalam pesawat karena saat itu pesawat akan lepas landas.

“Kita jemput di pesawat, karena pesawat saat itu sudah boarding, kita bawa ke kantor dan dia mengakui, selanjutnya kami hubungi pihak Polresta Pekanbaru,” tutupnya.