Rosmalina Gantikan Peserta CPNS Kuansing yang Lolos namun Mundur

ASN31.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Formasi 2019 akhirnya mengumumkan pengganti CPNS Kuansing yang mengundurkan diri meski dinyatakan lolos penerimaan CPNS 2019.


Peserta yang mengundurkan diri tersebut adalah Nurmawita ikut pada formasi Apoteker di RSUD Teluk Kuantan. Namun saat pemberkasan dirinya mengirimkan surat pengunduran diri meskipun dinyatakan lolos CPNS.

 


 

Dan sekarang Panselnas sudah mengeluarkan surat pengumuman kalau penggantinya adalah Rosmalina yang menjadi peringkat kedua pada pengumuman tes SKB lalu. Pengumuman tersebut juga sudah tayang di website milik BKKP Kuansing dengan alamat bkpp.kuansing.go.id

"Penggantinya Rosmalina, surat dari Panselnas sudah turun dan sudah kita umumkan di website bkpp.kuansing.go.id," ujar Kepala Bidang Administrasi Kepegawaian Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan, Kuansing, Hendri Joprison kepada Riau Online, Selasa, 15 Desember 2020.

Dalam pengumuman nama Rosmalina berada diperingkat pertama dan dinyatakan lolos. Sementara Nurmawita diberi kode APS (atas permintaan sendiri) mundur dari CPNS 2019.

"Calon penggantinya sudah ada berdasarkan surat dari Panselnas yang diterima BKPP Kuansing minggu lalu," kata Hendri.

Bahkan calon pengganti tersebut juga sudah mengajukan pemberkasan. "Setelah kami terima surat dari Panselnas kami langsung hubungi yang bersangkutan dan diminta untuk segera mengajukan pemberkasan," katanya.

"Kita sempat mengajukan perpanjangan pemberkasan, dan Alhamdulillah sekarang berkasnya sudah masuk dan diterima," katanya.

Dimana penerimaan CPNS formasi 2019, Kuansing mendapatkan 260 kuota. Dari jumlah tersebut ada satu formasi yang kosong tidak ada peserta mendaftar. Dan satu lagi ikut tapi setelah lolos mengundurkan diri. Sehingga yang mengajukan pemberkasan hanya 258 orang.

 

Namun dengan disetujuinya pengganti oleh Panselnas, total ada 259 peserta yang lolos mengajukan pemberkasan. Dan hanya ada satu formasi yang kosong karena tidak ada yang ikut mendaftar.