Dapot Heran Alfamart Cuma Setor Retribusi Parkir Rp 260 Ribu Per Bulan

Dapot-Sinaga2.jpg
(Muthi Haura/Riau Online)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk menyebutkan, setiap bulannya Alfamart hanya membayar retribusi parkir sebesar Rp 260 ribu perbulan. Terkait hal ini, DPRD Kota Pekanbaru sebut ini kebocoran Pendapatan Asli Daerah (PAD) 

 

Sekretaris Komisi II DRPD Kota Pekanbaru, Dapot Sinaga mengatakan, pihaknya mengaku kaget mendengar  Alfamart hanya membayar retribusi parkir sebesar Rp 260 ribu per bulan untuk setiap gerai yang ada di Pekanbaru.

 

 

 

"Cuma Rp 260 ribu perbulan. Ini namanya kebocoran PAD, " katanya kepada wartawan. 


 

Dapot berujar, jika sebulan hanya membayar Rp 260 ribu, berarti dalam satu hari Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru mendapatkan sekitar Rp 8 ribu pajak parkir dari gerai Alfamart.

 

Politisi PDI Perjuangan ini juga berujar, rendahnya retribusi parkir merupakan kebocoran PAD dari sektor parkir. Pihaknya meminta Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru saja yang mengelola parkir di Alfamart. 

 

Selain itu, menurut Dapot, pihaknya  juga tengah menggali potensi PAD untuk pembangunan Pekanbaru, jadi jangan sampai dirugikan karena Alfamart ini pengunjungnya setiap hari ramai. 

 

Dapot juga meminta Dinas Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Pekanbaru untuk menertibkan retribusi parkir dari setiap gerai Alfamart.

 

 

"Bapenda juga terlalu lemah dalam menerapkan peraturan," pungkasnya.