Agung Desak Pemkab Perbaiki Jalan Sentajo-Muara Langsat Pakai Dana Swakelola

Agung-Rahmat-Hidayat.jpg
(istimewa)


RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kuansing, Agung Rahmat Hidayat mendesak agar Pemerintah Kabupaten Kuansing melalui Dinas terkait segera memperbaiki ruas jalan Sentajo Raya - Muara Langsat menggunakan dana swakelola.

Menurut politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini, sebenarnya anggaran untuk pembangunan ruas jalan Sentajo - Muara Langsat sudah dianggarkan pada APBD murni Tahun 2020.

Namun tidak terealisasi karena anggaran tersebut dialihkan untuk penanganan Covid-19.

 


"Kita sudah perjuangkan, tapi karena Covid-19 tidak jadi terealisasi karena anggaran dialihkan untuk penanganan Covid-19," kata Agung, Jumat, 25 September 2020.

Dengan dialihkannya anggaran tersebut, maka selaku Sekretaris Fraksi PKB, dia meminta kepada pemerintah daerah dengan dana swakelola yang masih ada agar dapat digunakan semaksimal mungkin sehingga ruas jalan Sentajo Raya - Muara Langsat tetap layak dilalui masyarakat.

"Kita minta pemerintah memperbaiki ruas jalan Sentajo - Muara Langsat ini menggunakan dana swakelola," katanya.

Hal tersebut juga disampaikan Fraksi PKB melalui pandangannya saat rapat paripurna agenda pandangan umum fraksi -fraksi terhadap Ranperda Perubahan APBD Tahun 2020.

Dimana panjang ruas jalan Sentajo - Muara Langsat ini mencapai 30 kilometer.

Kondisinya saat ini memang mengalami kerusakan dimana-mana terutama jalan berlobang.

"Jalan ini menuju akses lima desa di antaranya desa Geringging Baru, Geringging Jaya, Langsat Hulu, Muara Langsat dan Marsawah. Ada 11 ribu jiwa tinggal di 5 desa ini," katanya.