Satu Pegawai BKPP Kuansing Positif Covid-19, Kantor Ditutup Sementara

virus-corona4.jpg
(istimewa)

 

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Kantor Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kuansing, Riau ditutup sementara setelah adanya satu pegawai terkonfirmasi positif Covid-19. 

 

Penutupan kantor BKPP Kuansing dimulai hari ini, Jumat, 18 September 2020.

 

Semua pegawai sudah diminta untuk pulang dan bekerja dari rumah (Work From Home).

 

"Iya ada satu pegawai kita yang terkonfirmasi positif Covid-19 hasil swab di Pekanbaru kemarin," ujar Pelaksana tugas (Plt) Kepala BKPP Kuansing, Hendri Siswanto, dihubungi Riau Online, Jumat, 18 September 2020.

 



Hendri mengatakan, dari 16 pegawai BKPP yang menjalani swab di Pekanbaru pada Selasa kemarin ada satu yang dinyatakan terkonfirmasi positif.

 

"Kita akan koordinasi dengan Diskes untuk minta dilakukan swab ulang terhadap seluruh pegawai yang ada," kata Hendri. 

 

Karena, kata Hendri, yang menjadi panitia seleksi CPNS kemarin tidak semua pegawai dan hanya 16 orang yang berangkat ke Pekanbaru.

 

Maka rencana akan dilakukan swab terhadap seluruh pegawai. 

 

Apabila swab nanti semuanya Negatif, maka kata Hendri, kantor BKPP akan kembali dibuka.

 

"Jadi mulai hari ini semua pegawai kita minta bekerja dari rumah dulu," katanya. 

 

Satu pegawai BKPP yang terkonfirmasi positif tersebut seorang perempuan dan kabarnya sudah di isolasi.

 

"Sudah menjalani isolasi mandiri," katanya.