Pemprov Riau Tambah Lima Ventilator Untuk RS Rujukan Covid-19

dr-Mimi-Yuliani-Nazir2.jpg
(Riau.go.id)

Laporan: WAYAN SEPIYANA

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Gubernur Riau Syamsuar, beberapa waktu lalu mengintruksikan untuk pengadaan alat medis ventilator portabel sebagai upaya pencegahan dan antisipasi pasien Covid-19 di Riau.

Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Riau, Mimi Yuliani Nazir, sudah melakukan pengadaan penyediaan ventilator untuk memenuhi kekurangan alat tersebut di rumah sakit rujukan Covid-19 di Pekanbaru, Riau. Tahap awal, Dinas Ksehatan menyediakan lima unit ventilator.


"Kekurangan itu kan di Rumah Sakit, kita menyiapkan persedian ventilator yang memang untuk awal lima ventilator," kata Mimi, Jumat, 18 September 2020, saat dijumpai di Gedung Daerah Balai Serindit.

Mimi mengatakan, Dinas Kesehatan saat ini tengah memproses pengadaan ventiltor begitu pula kebutuhan obat-obatan lainnya.

"Mudah-mudahan segera selesai untuk ventilator dan peralatan, serta obat-obatan, maupun bahan habis pakai lainnya," pungkas Mimi.