Setelah Suyatno, Balon Wakil Bupati di Meranti Divonis Positif Covid-19

Virus-corona3.jpg
(istimewa)

Laporan LUKMAN PRAYITNO

RIAU ONLINE, PEKANBARU- Bakal Calon Wakil Bupati Kepulauan Meranti, Riau, Abdul Rauf (38) dikabarkan terkonfirmasi positif covid-19.

Dari data yang dirilis Satgas Penanganan Covid-19 Riau, Inisial bakalan calon wakil bupati tersebut yaitu tuan AR (38).

Juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Meranti, Fahri membenarkan informasi tersebut.

Saat ini ke 2220 Riau tersebut sudah dirawat dan diisolasi di RSUD Kepulauan Meranti.


"Benar, tuan AR sudah diisolasi di RSUD Kepulauan Meranti. Yang bersangkutan sebelumnya melakukan pemeriksaan Swab mandiri tanggal 2 September dengan hasil terkonfirmasi positif covid-19," jelas Fahri.

Terkait hal tersebut, Satgas Penanganan Covid-19 Kepulauan Meranti telah memeriksa swab 20-an orang yang memiliki kontak erat dengannya dalam beberapa hari terakhir.

Namun tracing akan terus dilakukan agar bisa memutus rantai penularan Covid-19 di Kepulauan Meranti.

"Saat ini kami sudah mengambil sampel sekitar 20-an, karena antrian pemeriksaan Swab di Laboratorium di Pekanbaru terbatas. Jadi sisanya akan kami kirim sesuai nomor antrian," ungkap Fahri.

Sementara itu tambahan kasus terkonfirmasi positif covid-19 di Meranti pada Jumat 4 September 2020 mencapai 6 orang.

Empat di antaranya merupakan pasien suspek yang akhirnya diketahui terkonfirmasi positif covid-19.

"Dari suspek menjadi positif covid-19 itu ada tiga yaitu nyonya M (48), tuan AS (48), tuan FPR (28) dan tuan FA (17). Dua lainnya yaitu anak AZ (10) merupakan kontak erat pasien sebelumnya dan tuan AR (38) hasil swab mandiri. Saat ini semuanya dirawat di RSUD Kepulauan Meranti," jelasnya.