Mulyadi Anwar Sebel PLN Naikkan Tagihan PLN: Makan Saja Sudah Susah

Mulyadi-Anwar.jpg
(ISTIMEWA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Anggota DPRD Kota Pekanbaru, Mulyadi Anwar sebel terhadap Perusahaan Listrik Negara. Pasalnya PLN justru menaikkan tagihan listruk di tengah pandemi corona. Padahal saat ini ekonomi masyarakat sedang babak belur akibat aktivitas yang terhenti.

"Seharusnya PLN berterimakasih dan berikan Kompensasi kepada masyarakat, salurkan sembako atau bantuan ke masyarakat. Karena selama ini masyarakat adalah konsumen setia yang memberikan pemasukan besar untuk PLN, bukan malah menaikan tarif," kata Mulyadi, Sabtu 6 Juni 2020. 

Lanjut Mulyadi, ditengah badai Covid-19 yang masih menerpa masyarakat ini berakibat kepada anjloknya ekonomi masyarakat dan juga banyak pekerja yang dirumahkan atau di putus masa kerjanya.



"Keluar rumah dibatasi sehingga berkurangnya pemasukan masyarakat, dan untuk makan saja masyarakat untuk saat ini sudah susah. Janganlah menari-nari diatas penderitaan rakyat," jelasnya dilansir dari DPRD Pekanbaru.

Untuk itu sebagai wakil rakyat, DPRD Kota Pekanbaru akan memanggil manajemen PLN UP3 Pekanbaru untuk meminta kejelasan terkait lonjakan tagihan yang harus dibayarkan oleh masyarakat.

"Insya Allah selasa kami akan panggil managemen PLN Pekanbaru untuk mendengarkan keterangan mereka, sehingga rakyat bisa mengerti dan mendapat kan informasi yang benar," tegas politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini. (SD)