Husaimi Minta Pemprov Tak Asal Bagi Sembako : Jangan Nanti yang Terima ASN, Kalau Ojol Ok!

Ojol-sepi.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Ketua Fraksi Gabungan Nasdem, PPP, dan Hanura DPRD Riau, Husaimi Hamidi angkat bicara terkait bantuan sembako yang akan diberikan oleh Pemprov Riau kepada masyarakat.

 

Hal tersebut menyusul adanya permintaan fraksi di DPRD Riau yang meminta Gubernur Riau meniru skema pembagian sembako seperti yang dilakukan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. 

 

"Kita sepakat pemerintah beri Sembako, tapi jangan latah. Jelaskan dulu yang mau dibantu itu apa? Apa itemnya? Jangan latah, APBD kita cuma Rp 10 T," kata Husaimi, Senin, 6 April 2020.

 



Yang harus dilakukan Pemprov sekarang, lanjutnya, adalah memvalidkan data calon penerima bantuan sembako supaya tepat sasaran, karena ia khawatir banyak yang memanfaatkan momen pembagian sembako ini.

 

"APBD kita hanya 10 T, itu mau dibagi berapa kalau asal bagi saja? Sekarang ini semua orang minta bantu, padahal dia masih mampu. Makanya kita harus tahu itemnya apa, dan yang dibantu itu yang mana? Jangan nanti bantuan ini diterima pula sama ASN," ujarnya.

 

Untuk itu, ia menyarankan Gubernur agar berkoordinasi dengan DPRD Riau terkait pembagian sembako ini, karena DPRD merupakan perwakilan rakyat dan tahu seperti apa kondisi di dapilnya masing-masing.

 

"Intinya, saya sepakat ada bantuan sembako. Tapi harus tepat sasaran. Yang pasti kalangan Ojol harus kita bantu, mereka sangat merasakan dampak ekonomi dari Covid-19 ini," tuturnya.