Gubri Sebut Ratusan TKI Pulang ke Riau Sudah Periksa Kesehatan di Karimun

tki.jpg
(andrias)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Ratusan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Riau yang selama ini bekerja di Malaysia kembali ke kampung halamannya masing-masing di Riau. Kepulangan ratusan TKI asal Riau dari Malaysia ini dilakukan secara bertahap mulai Kamis 26 Maret 2020.

Seluruh TKI asal Riau yang dipulangkan dari Malaysia terlebih dahulu singgah di Tanjung Balai Karimu untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan. Setelah itu barulah dibawa ke pelabuhan internasional Dumai untuk selanjutnya pulang ke daerah asalnya masing-masing.

Gubernur Riau, Syamsuar usai menggelar video comprence dengan Walikota Dumai, Zulkifli AS, Kamis 26 Maret 2020 mengatakan seluruh TKI yang baru tiba dari Malaysia ini nantinya akan dilakukan pemeriksaan kesehatan di Tanjung Balai Karimum. Sehingga untuk TKI asal Riau tidak lagi ada pemeriksaan kesehatan di Pelabuhan Dumai.

"Apabila ada yang sakit dan suhu badanya tinggi itu nanti langsung dikarantina di Pulau Galang," ujar Syamsuar.


Gubri mengungkapkan, ratusan TKI asal Riau yang dipulangkan dari Malaysia tersebut tersebar dari sejumlah daerah di Riau. Tidak hanya dari Dumai saja, namun tersebar di sejumlah daerah. Sehingga mereka nantinya setelah transit di Dumai akan langsung melanjutkan perjalanan ke daerah asalnya masing-masing.

"Kita dapat informasi ada beberapa titik persinggahan di Bengkalis, Kemudian di Selat Panjang dan Tembilahan. Termasuk yang dari berapa provinsi di Sumatera. Totalnya sekitar 500 orang lebih," kata Syamsuar.

Syamsuar meyakini bahwa dengan kembalinya ratusan TKI dari Malaysia ini dipastikan akan berdampak terhadap meningkatkan jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Riau yang saat ini sudah mencapai 3 ribu orang lebih.

“Kami sudah sampaikan kepada Dinas Kesehatan, mereka nanti yang akan melakukan pengecekan secara berkala,” kata Syamsuar. (*)