Pemadaman Kebakaran Lahan di Kuantan Hilir Seberang Terbantu Hujan

pemadaman-karhutla-kuansing.jpg
(istimewa)

Laporan: ROBI SUSANTO

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Proses pemadaman kebakaran lahan di Desa Koto Rajo, Kecamatan Kuantan Hilir Seberang, Kabupaten Kuansing, Riau terbantu berkat hujan turun, pada Kamis, 17 Oktober 2019 sore.

Kebakaran lahan kembali melanda Kabupaten Kuansing, Riau. Kali ini lahan yang terbakar merupakan kebun sawit masyarakat yang baru ditanam berada di desa Koto Rajo, Kecamatan Kuantan Hilir Seberang.

Kejadian ada kebakaran lahan diterima Damkar Kuansing sekitar pukul 13.06 WIB. Dua unit Damkar langsung diturunkan kelokasi untuk melakukan pemadaman.


"Untuk sampai kelokasi dari Taluk tadi lebih kurang setengah jam, dan sampai di lokasi kita langsung melakukan pemadaman," ujar salah seorang petugas Damkar dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kebakaran dan Penyelamatan Kuansing, Roby, Kamis 17 Oktober 2019 sore.

Pemadaman juga dibantu sejumlah personil dari TNI dan masyarakat setempat. "Tadi kita sangat terbantu pas hujan turun sekitar pukul 15.30 WIB, api sudah padam," katanya.

Sementara Camat Kuantan Hilir Seberang Akhyan Armofis membenarkan ada kebakaran lahan tepatnya berada di Desa Koto Rajo, Kamis, 17 Oktober 2019.

"Iya ada lahan yang terbakar, luasnya lebih kurang 1 hektar. Tadi pak Kades sudah beritahu saya," ujar Akhyan ketika dihubungi RIAUONLINE.CO.ID, Kamis, 17 Oktober 2019.

Dugaan sementara katanya, api diduga berasal dari puntung rokok yang dibuang sembarangan,"penyebabnya diduga mungkin karena puntung rokok. Pemadaman tadi juga terbantu berkat hujan turun," katanya.