Sahabat Sungai Pekanbaru Bersih-bersih Sungai Limau

Bersih-bersih-sampah-di-sungai.jpg
(Azhar Saputra)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Komunitas Sahabat Sungai Pekanbaru kembali melaksanakan program bersih-bersih sungai. Dalam aksi yang ketiga kalinya ini, mereka menyasar pembersihan aliran sungai.

Selain itu juga melakukan edukasi kepada warga untuk tidak lagi membuang sampah sembarangan.

"Setelah kita membersihkan sungai kita juga melakukan penyuluhan dan edukasi agar masyarakat tidak lagi membuang sampah sembarangan. Terutama membuangnya ke sungai," ujar Juara 2 Duta Lingkungan Pekanbaru 2018-2020, Annesa Fista.

Sahabat Sungai Pekanbaru bersama Duta Lingkungan Pekanbaru dan Fasilitator Kotaku melakukan Aksi Bersih Sungai Sahabat Sungai Pekanbaru volume III yang dilakukan di Sungai Limau, Kelurahan Rintis Kecamatan Limapuluh Kota Pekanbaru, Minggu, 16 Desember 2018.

Aksi ke tiga ini lanjutan dari aksi pertama yang mereka lakukan pada 14 Oktober 2018 dan volume kedua digelar pada 20 November 2018 di Sungai Sago Kelurahan Sukaramai Kecamatan Pekanbaru.

Sahabat Sungai Pekanbaru volume III sukses mengikuti keberhasilan pendahulunya, volume I dan II. Kesuksesan ini dibuktikan dari tingginya animo masyarakat yang mendukung pelaksanaan kegiatan ini.


Dimana, Ketua RT, RW setempat masyarakat yang digagas oleh relawan Sahabat Sungai Pekanbaru, Fasilitator Kotaku Pekanbaru dan Riau sama-sama melakukan gerakan sukarela mendorong kesadaran dan kepedulian terhadap sungai yang ada di Pekanbaru.

"Selain diikuti oleh relawan Sahabat Sungai Pekanbaru, Fasilitator Kotaku Pekanbaru dan Riau juga diikuti oleh Ketua RW, RT serta warga setempat," sebutnya, Senin, 17 Desember 2018.

Juga kesuksesan itu dibuktikan dengan peryataan kesiapan kepala lingkungan sekitar untuk melakukan sosialisasi jika kegiatan serupa kembali digelar pada hari-hari berikutnya.

"Dalam arahan yang disampaikan oleh Ketua RT dan RW setempat menyatakan kesiapannya untuk melakukan sosialisasi terhadap masyarakat yang tinggal di wilayah mereka jika kami menjadwalkan kembali kegiatan yang sama dibulan depan," ujarnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id