Banjir di Kuansing, BPDB Riau Pantau Tinggi Permukaan Air

Banjir4.jpg
(INTERNET)


RIAU ONLINE, PEKANBARU - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, Edwar Sanger mengatakan untuk penanganan korban akibat meluapnya sungai yang berada di Kuantan Singingi (Kuansing) sudah dilakukan dengan baik oleh pemerintah daerah setempat.

Sanger menyebutkan penanganan bencana ini juga dibantu oleh Dinas Sosial Provinsi Riau. Sehingga, sudah dapat ditangani dengan baik.

"Untuk banjir di sana, sudah ditangani Pemda yang di sana. Karena kita tidak punya BPBD di sana. Pemkab di sana yang memantau serta ditangani oleh Dinas Sosial yang ada," katanya, Senin, 5 November 2018.

Namun, dirinya mengatakan tetap akan memantau perkembangan tinggi permukaan air di wilayah tersebut.

Baca Juga: Ribuan Rumah 8 Daerah Di Sumbar Terendam Banjir, 3 Orang Tewas


Di kesempatan berbeda, Kepala Dinas Sosial Provinsi Riau Dahrius Husein mengatakan bahwa untuk kebutuhan warga, melalui Pemkab Kuansing mereka telah menyalurkan kebutuhan yang perlukan.

"Untuk bantuan, Dinsos sudah mendistribusikannya ke kabupaten kota di Riau. Jika ada kejadian seperti ada orang yang ngusnsi, kami akan memberikan perbekalan," jelasnya.

"Kami tidak menunggu, bahkan kami jemput bola. Agar jangan ada yang tidak bertempat tinggal nanti di sana," imbuhnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id