Gandeng Pemerintah Daerah, Bukalapak Minta Restu Majukan UKM Riau

Bukalapak3.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)


RIAU ONLINE, PEKANBARU - Bersama Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia (APPSI), Bukalapak yang merupakan salah satu perusahaan teknologi terbesar di Indonesia berniat memajukan pertumbuhan UKM di Riau.

Co Founder & President Bukalapak, Fajrin Rasyid berkeyakinan upaya memajukan UKM bersama APPSI yang melalui rangkaian ekspedisi jalur darat di 34 gubernur yang ada di Indonesia akan berjalan dengan lancar.

"Itu semua karena Bukalapak bersama APPSI mengeksplorasi keunggulan setiap provinsi sehingga tiap daerah bersama teknologi seperti yang ada di Riau akan menjadi lebih maju," katanya, Rabu, 12 September 2018.

Tambahnya, dengan membantu para UKM yang ada di Riau, kebutuhan sehari-hari dari masyarakat akan terpenuhi diiringi dengan pemanfaatan teknologi yang lambat laun tentunya akan naik kelas dari UKM.

Sementara itu, Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman menyambut baik upaya yang dilakukan oleh Bukalapak. Dukungan itu menurutnya sejalan dengan apa yang kini sedang mereka kerjakan.

"Kita dukung karena juga program kerja kita yang lebih menyentuh sampai ke UKM dalam memasarkan produknya agar lebih luas lagi," jelasnya.


Sehingga, para UKM tidak perlu khawatir lagi karena tidak mampu bersaing dengan para pemodal besar seperti mall, mini market ataupun perusahaan retail lainnya.

"Apa yang mereka cemaskan selama ini tidak lagi terjadi. Karena Bukalapak bisa mengangkat para UKM ini. Dunia sudah berkembang. Jadi semuanya sudah menggunakan IT," tutupnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE  

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id