RIAU ONLINE, PEKANBARU - Ustadz Abdul Somad turut menghadiri acara tepuk tepung tawar yang digelar Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) terhadap putra Riau Sandiaga Salahuddin Uno, Selasa, 4 September 2018.
Ustaz Abdul Somad (UAS) yang bergelar Datuk Sri Ulama Setia Negara ini dijaga ketat oleh Laskar Melayu Bersatu LAMR, Polisi Adat serta pemuda Melayu lainnya.
UAS sendiri datang menumpangi mobil Alphard warna hitam dan langsung bergerak masuk ke dalam gedung LAMR guna mengikuti prosesi tepuk tepung tawar Sandiaga Salahuddin Uno.
Sejumlah pemuda yang mengawal UAS secara tegas berteriak takbir ketika UAS membuka pintu.
Baca Juga: Wow, Tepuk Tepung Tawar Sandiaga Uno Sertakan Budaya Inhil
"Allahuakbar," teriak mereka menyambut UAS yang mengenakan pakaian teluk belanga putih lengkap dengan tanjak dan songket kuning.
Selanjutnya, UAS langsung masuk ke ruangan prosesi tepuk tepung tawar dan mengambil posisi tepat di samping Sandiaga Salahuddin Uno yang lebih dulu berada di dalam ruangan.
Diberitakan sebelumnya, Ustaz Abdul Somad (UAS), sepertinya akan menunda tausiahnya saat di Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau, sore nanti. Pasalnya, LAM Riau akan menyambut kehadiran cawapres Sandiaga Uno.
Klik Juga: Histeris Sambut Sandiaga, Emak-Emak: Gantengnya...
Ketua Majelis Kerapatan Adat (MKA) LAM Riau, Al Azhar mengatakan bahwa selama menyambut Sandiaga, UAS akan berperan sebagai anggota MKA Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau. Bukan sebagai ustaz.
"Biasanya UAS di setiap kesempatan selalu memberikan tausiah, namun kali ini beliau memberikan nasihat kepada Sandiaga Uno selama 15 menit," katanya, Selasa, 4 September 2018.
Tak hanya memberikan nasihat, nantinya UAS juga akan langsung melakukan upacara adat, tepuk tepung tawar kepada mantan wakil Gubernur DKI Jakarta ini.
Lihat Juga: Hari Ini, Ustaz Abdul Somad Tepuk Tepung Tawar Sandiaga Uno
"Selain itu kami juga menugaskan UAS untuk menepuk tepung tawar, memimpin doa dan sekaligus memberikan nasehat," tegasnya.
Tambahnya, ditugaskannya UAS untuk menepuk tepung tawar kepada Sandiaga Uno, disebabkan karena UAS merupakan salah satu dari empat ustaz yang menjabat sebagai anggota MKA di LAM Riau.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE
Follow Twitter @red_riauonline
Subscribe Channel Youtube Riau Online,
Follow Instagram riauonline.co.id