Besok, CJH Pelalawan Mulai Berangkat ke Tanah Suci, ini Jadwalnya

ilustrasi-haji-dan-umrah.jpg
(internet)

RIAUONLINE, PANGKALAN KERINCI - Sebanyak 386 warga Pelalawan menunaikan ibadah hari tahun 2018 ini. Keberangkatan Calon Jamaah Haji (CJH) ini akan dimulai besok Sabtu, 4 Agustus 2018.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Pelalawan, Akhmamul Hadi menjelaskan, titik pertama rangkaian pemberangkatan CJH Pelalawan dimulai dari Mesjid Ulul Azmi Pangkalan Kerinci di komplek perkantoran Bhakti Praja. Seluruh jamaah akan berkumpul disana dan mengikuti seremoni singkat.

"Dari Mesjid Ulul Azmi diberangkatkan sekitar pukul 06.00 WIB menuju Bandar SSK II Pekanbaru," terang H Akhmamul Hadi, Jumat 3 Agustus 2018.

Dari Mesjid Ulul Azmi, sebanyak 386 CJH akan diangkut menggunakan 9 bus ke bandara Kota Pekanbaru. Setibanya di bandara, para tamu Tuhan itu diterangkan ke Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau.

Kemudian JCH yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 17 dan 18 memasuki embarkasi haji Kota Batam.

Lalu pada Minggu 5 Agustus 2018, jamaah kloter 17 yang tergabung dengan jamaah dari Kabupaten Kepulauan Meranti diberangkatkan pada pukul 02.30 wib. Usai seremoni pelepasan, jamaah memasuki bus yang membawa mereka ke Bandar Hang Nadim Batam untuk diterangkan ke Mekah.


Sedangkan Jamaah Kloter 18 yang bergabung dengan jamaah dari Kabupaten Rokan Hulu beristirahat satu malam. Pada Senin 6 Agustus 2018 subuh pukul 02.30 WIB, Kloter 18 akan dilepaskan dengan seremoni serupa sebelum terbang ke tanah suci.

"Sampai sekarang semua kondisi jamaah kita dalam keadaan sehat walafiat. Cuman kemarin dua orang ditunda keberangkatannya k tahun depan. Makanya tinggal 386 orang lagi," tukasnya.

Pemda Pelalawan, kata Akhmamul Hadi, menanggun biaya transportasi domestik JCH. Seperti bus dari Pangkalan Kerinci ke Pekanbaru hingga tiket pesawat dari Pekanbaru ke Batam.

Demikian juga sebaliknya ketika para Calon Haji (Calhaj) ini sudah kembali ke tanah air. Tiket pesawat dari Batam ke Pekanbaru serta bus ke Pangkalan Kerinci disediakan oleh pemda.

"Setelah dihitung, satu orang itu kita tanggung sebesar Rp 1,85 juta. Diluar itu jamaah yang menanggung," tuturnya.(***)

 

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id