Pileg 2019, PSI: Untuk DPRD Riau Tiga Kursi Saja

Ketua-DPW-PSI-Riau-Rinaldi2.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

 


RIAU ONLINE, PEKANBARU - Maju sebagai bakal calon legislatif (Bacaleg), Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Provinsi Riau menargetkan tiga kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Riau.

Ketua DPW PSI Riau, Rinaldi mengatakan pihaknya menargetkan untuk mengisi tiga kursi dari 65 kursi yang disediakan pada tahun 2019 mendatang.

"Untuk DPRD Riau, PSI tidak muluk-muluk. Kita menargetkan tiga kursi saja," kata Ketua DPW PSI Riau, Rinaldi di kantor KPU Riau, Selasa, 17 Juli 2018.


Tambahnya, wilayah seperti Kepulauan Meranti, Kabupaten Kampar dan Kota Pekanbaru disinyalir akan menjadi basis suara mereka dan diharapkan mampu menaikkan pamor PSI.

Baca Juga Diisi Pemain Lama, Demokrat Targetkan 14 Kursi Di DPRD Riau

"Nantinya Meranti akan mewakili kita dengan 11 kursi, Kampar delapan kursi, Pekanbaru sembilan kursi. Dari sana kita harapkan akan dapat sebagai pendobrak," jelasnya.

Untuk persyaratan seperti keikutsertaan wanita, tidak pernah terjerat kasus hukum dan lainnya, PSI menegaskan sudah memenuhi ketetapan yang ditentukan oleh KPU Riau.

"Untuk persyaratan kita telah penuhi. Seperti 35 persen dari 30 persen keikutsertaan wanita dengan 39 caleg dari 65 kursi yang tersedia," jelasnya.