Yuyun Hidayat Terpilih Jadi Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kampar

YUYUN-Hidayat-menyampaikan-sambutan.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/ISTIMEWA)

 

RIAU ONLINE, BANGKINANG KOTA - Sidang Paripurna ke-III tahun 2018 Musyawarah Cabang Gerakan Pramuka Kampar telah menghasilkan ketua terpilih yang baru untuk masa bakti 2017-2022, Selasa, 3 Juli 2018, di Stanum.

Pada sidang komisi A yang terdiri dari Ketua Kwarcab Ranting se Kampar tersebut, disepakati dan dipilih nama Yuyun Hidayat sebagai Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Kampar.

Dalam sambutan perdananya, Yuyun menyampaikan bagaiman kondisi Pramuka di Kabupaten Kampar saat ini.


"Sudah satu tahun lebih tidak punya kegiatan yang berjalan dengan baik, bukan karena pengurusnya namun memang masa tugasnya yang sudah habis, maka amanah ini bukan hal yang sembarangan, apalagi anggota pramuka di Kampar berada di angka empat puluh ribuan, saya sangat berharap bantuan kakak-kakak semua, baik sebagai pengurus maupun anggota aktif, untuk menjalankan program sebaik-baiknya," paparnya di hadapan peserta sidang.

Sementara itu, salah seorang tim formatur sidang, Jon Arel menjelaskan dari 6 calon yang diusulkan Kwartir Cabang sebelumnya akhirnya disepakati dengan musyawarah mufakat, Yuyun Hidayat terpilih

KETUA Pramuka Terpilih Yuyun Hidayat foto bersama anggota Pramuka, Selasa, 3 Juli 2018.  (RIAUONLINE.CO.ID/ISTIMEWA)

Baca Juga Vakum Sejak 2017, Kwaran Pramuka Kampar Desak Adakan Muscab

"Seleksi calon sebenarnya mulai dari Sidang Komisi A, yang memang ditugaskan untuk melakukan seleksi dan mengajukan calon yang sudah diusulkan, dari 6 calon yang diusulkan Kwarcab sebelumnya, akhirnya disepekati dengan musyawarah mufakat, Kak Yuyun Hidayat diusulkan untuk ditetapkan oleh paripurna sebagai ketua, Alhamdulillah sidang paripurna menerima dan menyetujui rekomendasi komisi A sehingga Presedium Sidang tinggal menetapkan Kak Yuyun Hidayat, ST, MSc sebagai Ketua," terang Jon Arel.

Muscab Pramuka tertua ke-III di Provinsi Riau ini terselenggara setelah sempat vakum sejak 2017 karena habisnya masa bhakti kepengurusan, akibatnya sejumlah agenda tidak terlaksana dengan baik di Kabupaten Kampar. Sejumlah Ketua Kwaran juga sempat menggelar pertemuan dengan Kadisdik Kampar dan mendesak untuk segera dilakukan Muscab mengingat banyaknya agenda penting Pramuka dalam waktu dekat. (*)